SPAN PTKIN 2023 Dibuka, Simak Syarat dan Cara Pendaftaran

SPAN PTKIN 2023 Dibuka, Simak Syarat dan Cara Pendaftaran

Pembukaan SPAN PTKIN akan dirilis Menteri Agama, Jumat 20 Januari 2023.--

BACA JUGA: Catat! Beda Dengan UTBK SBMPTN, Ini Tiga Fokus Materi Tes UTBK SNBT 2023

Peserta UMPTKIN ini adalah siswa lulusan tahun 2021, 2022, dan 2023. Untuk proses pendaftaran UMPTKIN dikenakan biaya.

Tahun ini tercatat 59 PTKIN yang melaksanakan UMPTKIN. Rinciannya, 30 universitas, 24 IAIN dan 5 STAIN. 

Jika pada 2022 berlangsung secara online, maka tes UMPTKIN 2023 dilaksanakan di PTKIN pilihan peserta.

“Kami berharap bisa mendapatkan mahasiswa baru terbaik yang dapat memajukan PTKIN,” tandasnya.

BACA JUGA: Resmi Dibuka, Ini Tata Cara Pendaftaran Akun SNPMB 2023

Untuk tahapan SPAN PTKIN terdiri dari

- Pendaftaran sekolah, madrasah, pondok pesantren, 17 Januari-13 Februari 2023

-  Pendaftaran siswa, 16 Februari-4 Maret 2023

- Pengumuman hasil seleksi, 3 April 2023. 

BACA JUGA: Jangan Terlewat! Ini Batas Waktu Pembuatan Akun SNPMB Bagi Sekolah dan Siswa

Dilansir dari laman span.ptkin.ac.id, berikut syarat pendaftaran SPAN-PTKIN

1. Ketentuan Umum

SPAN-PTKIN adalah seleksi nasional berdasar penjaringan prestasi akademik yang menggunakan nilai rapor dan prestasi lain berupa portofolio tanpa ujian tertulis.

Satuan pendidikan yang berhak mendaftarkan siswanya pada seleksi  SPAN-PTKIN adalah MA, MAK, SMA, SMK, pendidikan Diniyah formal atau pendidikan kesetaraan Pondok Pensantren Salafiyah, Mu'adalah Muallimin dan Mua'dalah Salafiyah yang secara sah mendapatkan izin penyelenggaraan pendidikan dari pemerintah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: