Radar Lampung Gelar Pelatihan Public Speaking dan Master Of Ceremony Class
Radar Lampung Kembali Gelar Pelatihan Public Speaking dan Master Of Ceremony Class di Kantor Radar Lampung, Selasa 24 Januari 2022. Foto M. Tegar Mujahid/Radarlampung.co.id--
RADARLAMPUNG.CO.ID - Pelatihan Public Speaking & Master of Ceremony Class kembali digelar.
Pelatihan tersebut berlangsung selama dua hari, yakni Selasa dan Rabu, 24-25 Januari 2023 di ruang meeting gedung Graha Pena Lampung.
Peserta pelatihan diikuti dari instansi pemerintah, swasta dan umum.
Presenter Radar TV, Vyona Dewy yang menjadi pembicara dalam kegiatan tersebut mengatakan, para peserta diberikan pemahaman terkait Public Speaking.
“Ya, kita berikan mereka pemahaman tentang public speaking, poin-poinnya dan tekniknya. Harapannya mereka jadi lebih terarah saat mempraktekan public speaking-nya,” kata Vyona Dewi, Presenter Radar TV, 24 Januari 2023.
Pelaksanaan Public Speaking Class, Vyona menuturkan, peserta tampak antusias mengikuti kegiatan demi kegiatan yang digelar mulai pukul 9.00 hingga 16.00 WIB.
Beberapa diantara peserta mengaku sering diminta menjadi Master Of Ceremony (MC) di tempat kerjanya masing-masing. Meski beberapa diantaranya juga mengaku belum pernah berbicara di depan publik.
“Dilihat dari awal sih, para peserta sebenarnya sudah punya basic. Nah, dengan adanya pelatihan ini diharapkan mereka jadi lebih mantap lagi. Mulai dari menyusun bahasa hingga mengembangkan rasa percaya dirinya,” sambungnya.
Sebagai informasi, pada pelatihan tersebut, nantinya juga akan dipilih satu peserta terbaik dengan kriteria penilaian berdasarkan intonasi, gesture tubuh, eye contact dan atikulasi saat menyampaikan materi.
”Semoga dengan pelatihan hari ini, peserta bisa mengaplikasikan ilmunya di tempat kerjanya masing-masing,” tandasnya.
Sementara itu, General Manager Radar Lampung, Liris Vawina menjelaskan, kegiatan ini sengaja digelar untuk memberikan pemahaman terkait Public Speaking dan Master Of Ceremony.
Dalam pelatihan tersebut, pihaknya juga sengaja membatasi jumlah peserta pada setiap sesinya.
“Supaya peserta bisa lebih fokus dan apa yang disampaikan bisa lebih mudah diserap oleh peserta,” katanya.
Pada sesi sebelumnya, pelatihan ini merupakan agenda rutin yang digelar setiap bulan Radar Lampung.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: