Pegawai PLN Mengajar di Lokasi Terdampak Gempa Cianjur

Pegawai PLN Mengajar di Lokasi Terdampak Gempa Cianjur

--

BACA JUGA: Prof. Mukri Disebut Ikut Beri Uang Dalam Penerimaan Mahasiswa Baru Unila

Pada bagian lain, Neius, guru SD Citamiang menyatakan, kegiatan PLN Mengajar ini sangat bermanfaat dalam membantu anak-anak.

“Bagus banget, Alhamdulillah. Selain anak-anak main juga ada ilmunya,” ujarnya. 

Ia juga mendapat informasi soal kelistrikan sehingga menambah pengetahuan anak-anak. 

Ia berharap ke depan, sekolah mereka segera pulih dan bias diperbaiki. 

BACA JUGA: Partai Gerindra Gelar Rakerda, Lampung Jadi Daerah Prioritas Pemenangan Prabowo

Sementara General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat Susiana Mutia menyatakan, kegiatan  PLN mengajar ini merupakan inisiatif para pegawai. 

Menurut dia, gempa meninggalkan kesedihan bagi semua pihak. Khususnya anak-anak. 

Ruang kelas yang rusak parah mengakibatkan proses belajar mengajar menjadi terganggu. 

Anak-anak juga kelompok yang rentan terkena masalah psikologis pasca gempa. 

BACA JUGA: Saldo Pelatihan Naik, Keterampilan Peserta Kartu Prakerja Gelombang 48 Akan Dipertajam

”Oleh karena itu, PLN sebagai satuan tugas BUMN turut mendukung pemulihan mereka,” sebut Susiana.

Susiana berharap kehadiran pegawai PLN yang mengajak belajar sambil bermain bisa memberikan sedikit hiburan.

Kemudian mengurangi rasa trauma anak-anak sehingga mereka bias kembali semangat dan ceria. (*) 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: