Kemendag Siap Luncurkan 450 Ribu Ton Minyak Goreng Per bulan Jelang Ramadan
Mendag, Zulkifli Hasan --
RADARLAMPUNG.CO.ID-Kementerian Perdagangan akan memastikan stok minyak goreng di seluruh Indonesia aman stoknya menjelang Ramadan.
Hal ini diketahui usai Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan menegaskan, pemerintah dan produsen siap meningkatkan tambahan suplai minyak goreng baik kemasan dan curah sebanyak 450 ribu ton per bulannya.
"Ini akan disiapkan untuk tiga bulan, mulai Februari, Maret hingga April 2023 ini," kata Zulhas.
BACA JUGA:Kuota LPG 3 Kg di Lampung Turun Untuk 2023, Tapi Ada Kuota Cadangan
Menurutnya minyak goreng yang akan di lempar ke pasar ini nantinya akan memenuhi kebutuhan masyarakat. Terutama jelang puasa hingga hari raya Idul Fitri pada April 2023 mendatang.
Dengan bakal adanya 450 ribu ton minyak goreng ini, maka terjadi peningkatan sebesar 50 persen dari Domestic Market Obligation (DMO) bulanan yang hanya sebesar 300 ribu ton.
Selain itu, produsen minyak goreng juga telah menyampaikan berkomitmen dalam meningkatkan DMO domestik.
Selain itu, Mendag akan memastikan kecukupan suplai migor ke pasar-pasar rakyat dan ritel-ritel modern di seluruh Indonesia.
BACA JUGA:Berhenti Beroperasi, JD.ID Setop Terima Pesanan Mulai 15 Februari 2023
"Kami akan memastikan pendistribusian dan pemenuhan sesuai harga eceran tertinggi (HET) dalam waktu satu minggu ke depan di seluruh wilayah Indonesia. Kami juga akan memonitor dan mengevaluasi pelaksanaan pendistribusian migor, baik kemasan merek Minyakita maupun curah di pasar rakyat maupun ritel modern di seluruh wilayah Indonesia," tambahnya.
Sementara saat ini HET migor di tingkat konsumen sebesar Rp14 ribu per liter untuk minyak goreng kemasan rakyat (Minyakita) atau Rp15.500/kg untuk minyak goreng curah.
Pada 27 Januari 2023, rata-rata harga eceran minyak goreng yaitu, curah sebesar Rp14.700/liter, naik 3,52 persen dan Kemasan merek Minyakita sebesar Rp14.700/liter, naik 5 persen dibandingkan dengan bulan Desember 2022.
Harga ini telah melampaui HET yang ditetapkan sebesar Rp14.000/liter atau Rp15.500/kg.
BACA JUGA:Inflasi Lampung Januari 2023 Sama Dengan Rata-rata Nasional
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: