Pengadaan CPNS 2023 Bakal Dibuka untuk Umum, Begini Penjelasan Kemenpanrb
Menteri PANRB Abdullah Azwar Anas. FOTO/DOKUMEN-menpan.go.id--
RADARLAMPUNG.CO.ID - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) memang tengah melakukan penyusunan rencana terkait pembukaan seleksi CPNS di 2023.
Seiring dengan proses rangkaian seleksi CPNS tahun anggaran 2022 rampung, rekrutmen CPNS tahun 2023 masih dipersiapkan.
Pada pengadaan CPNS 2023 ini, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpanrb), Abdullah Azwar Anas mengatakan lingkup seleksi CPNS.
Azwar menyebut bahwa seleksi CPNS akan dilakukan dalam lingkup selektif dan terbatas.
BACA JUGA:Cek Di Sini, Daftar 21 PTN Jalur Prestasi dan Rapor
Tak hanya dibuka untuk lulusan jalur sekolah kedinasan, namun pendaftaran juga akan dibuka untuk umum.
“Seleksi tahun ini juga akan dibuka untuk umum, tidak hanya dari jalur sekolah kedinasan,”kata Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpanrb), Abdullah Azwar Anas.
Pemerintah saat ini memang masih fokus dengan kebutuhan tenaga kesehatan dan pendidikan.
Namun ada juga prioritas yang diberikan untuk talenta digital sebagai bentuk transformasi digitalisasi yang sedang dijalankan.
BACA JUGA:Rakor PKK Tahun 2023, Riana Sari Minta Fokuskan Penurunan Angka Stunting Hingga Penurunan Kemiskinan
Transformasi digitalisasi tersebut sedang dijalankan dalam kerangka arsitektur Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).
Azwar juga mengungkapkan ada beberapa formasi lowongan CPNS 2023 yang bakal dibuka pada Juni adalah hakim, jaksa, dosen, agen, dan tenaga teknis tertentu lainnya.
“Formasi juga akan dibuka hakim, jaksa, dosen, serta tenaga teknis tertentu lainnya,”ungkap Menpanrb.
Selanjutnya untuk target pembukaan seleksi CPNS ini nantinya akan dibuka pada kuartal ke-3 2023 atau tepatnya di bulan Juni.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: