Jangan Malas, Ini Manfaat Mandi Setelah Berolahraga

Jangan Malas, Ini Manfaat Mandi Setelah Berolahraga

Ilustrasi mandi. Foto/Pixabay--

BACA JUGA:BPunya Masalah Kulit Belang? Simak Tips Mudah Pakai Sunscreen

Mandi setelah berolahraga dengan menggunakan air dingin dinilai mampu memperbaiki sistem kekebalan tubuh.

Air dingin dapat memicu peningkatan suplai antioksidan yang dikenal dengan glutathione.

Antioksidan tersebut berfungsi meningkatkan kekebalan dalam tubuh manusia.

Kendati demikian, jangan langsung melakukan mandi setelah berolahraga apalagi dalam kondisi keringat yang masih mengucur deras keluar dari tubuhmu.

BACA JUGA: Bisa Berakibat Fatal, Ternyata Ini Alasan Jatuh di Kamar Mandi Tidak Boleh Langsung Diangkat

Setelah berolahraga, suhu tubuh masih belum normal karena aktivitas yang membuat suhu tubuh meningkat.

Sebab ketika berolahraga, jantung akan berdetak lebih cepat untuk memompa darah ke seluruh tubuh.

Mandilah ketika kondisi suhu tubuhmu sudah kembali normal atau saat sudah tidak mengeluarkan keringat.

Jika kamu tetap bandel dengan langsung mandi setelah berolahraga, hal itu akan sangat merugikan diri sendiri.

BACA JUGA: Mudah Tapi Sulit Dilakukan secara Konsisten, Begini Cara Menghindari Risiko Terkena Obesitas

Jangan memaksakan diri untuk mandi setelah berolahraga hanya karena sudah merasa sangat gerah dan lengket.

Apabila kamu tetap memaksakan diri, maka kamu berisiko mengalami serangan jantung.

Parahnya lagi, bila langsung mandi setelah berolahraga di mana suhu tubuh masih belum normal. Kamu berisiko mengalami kematian mendadak. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: