Bisa Berakibat Fatal, Ternyata Ini Alasan Jatuh di Kamar Mandi Tidak Boleh Langsung Diangkat

Bisa Berakibat Fatal, Ternyata Ini Alasan Jatuh di Kamar Mandi Tidak Boleh Langsung Diangkat

Ilustrasi terjatuh di kamar mandi. Foto/Pixabay.com--

BANDAR LAMPUNG, RADARLAMPUNG.CO.ID – Kepanikan yang ditimbulkan akibat kecelakaan sekecil apapun, jika tidak bisa dikontrol, maka akan menyebabkan dampak yang bahkan lebih buruk.

Misalnya ketika melihat seseorang terpeleset atau bahkan terjatuh di kamar mandi tentu akan membuatmu panik.

Kecelakaan memang mungkin terjadi di mana saja dan kapan saja. Tidak ada yang tau secara pasti penyebab kemungkinan terjadinya kecelakaan tersebut.

Salah satu yang menjadi tempat paling berbahaya dan rawan kecelakaan sebenarnya adalah rumah.

BACA JUGA: Musim Hujan Rawan Tertular Virus Influenza, Begini Pencegahannya

Tak perlu jauh-jauh ke luar, sebab kamar mandi menjadi ruang di dalam rumah yang rawan menjadi tempat kecelakaan.

Seperti banyak kasus kecelakaan secara umum seperti terpeleset atau bahkan terjatuh di kamar mandi.

Kepanikan yang secara reflek timbul karena melihat seseorang terpeleset atau terjatuh di kamar mandi akan membuat orang yang melihatnya tak berpikir cermat.

Orang yang melihat hal tersebut biasanya akan langsung membantu untuk mengangkat orang yang terpeleset atau terjatuh.

BACA JUGA: Untuk Pekerja Kantoran, Awas Sindrom Penglihatan Komputer!

Padahal jika kita melihat dalam kondisi kesehatan, mengangkat langsung orang yang terpeleset atau terjatuh tidak diperbolehkan.

Saat melihat orang yang terjatuh di kamar mandi, kita tidak dianjurkan langsung mengangkatnya begitu saja.

Melansir dari laman halodoc.com pada Senin, 6 Maret 2023. Pertolongan pertama yang tepat untuk membantu orang yang terjatuh di kamar mandi adalah dengan tidak buru-buru atau langsung mengangkat atau memindahkan tubuhnya.

Mulailah melakukan pertolongan pertama dengan tenang dan mencoba menyentuh korban. Namun dalam hal ini, kamu harus memastikan sudah menghubungi orang lain untuk meminta bantuan tim medis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: