Viral, Calon Mahasiswa Baru Itera Keluhkan Hasil Sanggah UKT: Bapak Saya Bukan Konglomerat!
Calon mahasiswa baru (camaba) ITERA mengeluhkan hasil sanggah UKT. Foto Tangkapan Layar/Instagram @pmb.itera--
RADARLAMPUNG.CO.ID - Salah satu kampus ternama di Provinsi Lampung saat ini sedang menjadi sorotan publik, usai mengumumkan hasil sanggah Uang Kuliah Tunggal (UKT).
Institut Teknologi Sumatera (Itera) mendadak jadi sorotan publik usai memberikan pengumuman hasil sanggah UKT (Uang Kuliah Tunggal) dan KIP-K (Kartu Indonesia Pintar-Kuliah).
Berdasar pantauan Radarlampung.co.id dari akun Instagram @pmb.itera pada Selasa, 9 Mei 2023. Banyak kalangan calon mahasiswa baru (camaba) Itera yang mengeluh soal golongan Uang Kuliah Tunggal yang mereka dapatkan.
Calon mahasiswa baru (camaba) Itera diketahui langsung menyerbu akun Instagram milik Panitia Penerimaan Mahasiswa Baru Institut Teknologi Sumatera tersebut.
BACA JUGA:Trending Topik di Twitter, BSI Mobile Masih Alami Maintenance System?
Tak sedikit camaba Itera yang mengeluhkan banding UKT yang dinilai tak masuk akal.
Banyak di antara mereka yang mengaku sudah mengikuti prosedur yang telah ditetapkan kampus.
Akan tetapi mereka justru tak mendapatkan apapun. Tak ada penurunan UKT dari hasil sanggah yang diumumkan.
Para calon mahasiswa baru (camaba) Itera banyak mengeluhkan bahwa biaya UKT yang mereka dapatkan.
BACA JUGA:Serbu Akun Medsos Itera, Warganet Protes UKT Tinggi
Hal itu dinilai tak sesuai dengan golongan finansial keluarga camaba itu sendiri.
"Min bapak saya bukan konglomerat, saya juga bukan dari Lampung, kudu bayar kos. Upload kk itu kok nggak di liat ya alamatnya, jangan liat slip doang,"tulis diduga calon mahasiswa baru ITERA dengan akun Instagram @rmdnsantoso.
"Saya sudah mengikuti sanggan dan lain sebagainya, tapi ko tetap sama ya min hasilnya,"tulis diduga calon mahasiswa baru ITERA dengan akun Instagram @serfinalisya.
"Maaf min, saya hanya anak dari single parent, itupun hanya ibu saya yang pekerjaan tidak tetap..jika masih nyangkut di UKT yang tinggi saya khawatir saya dan mungkin camaba yang lain juga mengundurkan diri,"tulis diduga calon mahasiswa baru ITERA dengan akun Instagram @keyta_saichi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: