Wow! Harga Uang Koin Ini Mencapai Hampir Rp 1 Miliar

Wow! Harga Uang Koin Ini Mencapai Hampir Rp 1 Miliar

Harga uang koin kuno yang mencapai hampir Rp1 miliar. FOTO TANGKAP LAYAR YOUTUBE BANG RONGSOK --

RADARLAMPUNG.CO.IDUang koin kuno Indonesia kian langka. Salah satunya karena tidak bisa lagi digunakan sebagai alat transaksi. 

Namun, uang koin kuno tersebut banyak disimpan untuk dijadikan koleksi oleh orang yang masih memilikinya. 

Bahkan harga koin kuno dengan bahan berbagai logam dan pecahan itu ada yang mencapai hingga ratusan juta rupiah. 

Nah, koin yang satu ini harganya bisa mencapai Rp 1 miliar rupiah.

BACA JUGA: Ternyata Uang Kuno Ini Sangat Langka dan Juga Mahal Loh

Mau tahun jeniskoin apa? Berikut ciri-cirinya. 

Adalah uang logam pecahan Rp 10, koin kuno yang dibuat dan beredar pada tahun 1971. 

Uang logam kuno tersebut pada bagian badannya tercetak gambar Rp 10 yang dilingkari padi dan kapas. 

Melansir situs resmi Bank Indonesia, uang logam dengan pecahan tersebut telah dicabut atau tidak berlaku sejak tahun 15 November 1996.

BACA JUGA: Wow, Ternyata Uang Koin Lama Seri Khusus Ini Harganya Tembus Puluhan Juta Rupiah

Artinya, uang tersebut tidak lagi berlaku dan tidak bisa digunakan untuk transaksi apapun. Walaupun masih dapat ditukarkan. 

Namun demikian, sebagian masyarakat Indonesia masih memiliki dan menyimpan uang logam kuno tersebut. 

Kebanyakan masyarakat lebih memilih menjadikan uang logam tersebut sebagai koleksi daripada harus menukarkannya. 

Sambil menunggu peruntungan uang logam tersebut semakin hari menjadi semakin langka dan dilirik oleh kolektor. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: