Tanda-Tanda Kiamat: Banyak Masjid Dijadikan Tempat Wisata

Tanda-Tanda Kiamat: Banyak Masjid Dijadikan Tempat Wisata

Fenomena masjid yang dikunjungi dan dijadikan tempat wisata bisa menjadi salah satu tanda-tanda akhir zaman. ILUSTRASI/FOTO PIXABAY.COM--

RADARLAMPUNG.CO.ID – Menjelang hari akhir atau hari kiamat, umat manusia akan berbondong-bondong datang ke masjid.

Bukan untuk beribadah, melainkan para umat manusia itu akan datang ke masjid hanya untuk melakukan perjalanan wisata.

Apabila masa di mana kedatangan manusia yang berbondong-bondong ke masjid itu sudah mulai terlihat, maka hal itu mesti diwaspadai.

Maraknya fenomena masjid yang dikunjungi dan dijadikan tempat wisata itu dapat menjadi salah satu tanda-tanda akhir zaman. Atau sebagai tanda-tanda menjelang datangnya hari kiamat.

BACA JUGA:Mengenal 4 Jenis Pelaku Ibadah Haji Sebagai Tanda-Tanda Akhir Zaman

Tanda-tanda menjelang akhir zaman atau kiamat, yang ditandai oleh maraknya fenomena masjid yang dijadikan taman wisata itu.

Hal itu ternyata pernah dijelaskan dalam sabda Rasulullah Shallallahu’alaihi wa sallam dalam sebuah hadist.

Dalam sebuah hadist yang diriwayatkan oleh Ibnu Mas’ud dalam Riwayat Imam Ahmad. 

Bahwasannya Rasulullah Shallallahu’alaihi wa sallam pernah bersabda tentang fenomena tersebut, yang artinya:

BACA JUGA:Mengerikan! Kabut Ini Akan Muncul Saat Hari Kiamat Tiba, Begini Dampaknya

“Sesungguhnya salah satu tanda-tanda akhir zaman (kiamat) itu adalah ketika Masjid dianggap layaknya jalanan,”.

“Kiamat tidak akan terjadi sampai hari di mana orang-orang bermegah-megahan dengan masjid-masjid,”.

Maksud dari masjid yang dianggap seperti jalanan itu adalah tempat yang seharusnya menjadi rumah ibadah demi mengharapkan ridha Allah SWT. 

Menjelang kiamat atau sebagai tanda-tanda akhir zaman itu akan berbanding terbalik dalam hal fungsinya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: