Hadiri Wisuda Tahfidz dan Kelulusan SDIT-SMPIT Teladan, Bupati Tanggamus Titipkan Ini
Wisuda tahfidz dan kelulusan SDIT serta SMP IT yang dihadiri Bupati Tanggamus Dewi Handajani. FOTO DISKOMINFO TANGGAMUS --
TANGGAMUS, RADARLAMPUNG.CO.ID - Bupati Tanggamus Dewi Handajani menghadiri wisuda tahfidz dan kelulusan Yayasan Telaga Alam Madani SDIT teladan angkatan ke-VII serta SMPIT teladan angkatan ke-IV.
Dalam kegiatan yang berlangsung di aula Islamic Center Kota Agung tersebut, Dewi Handajani mengucapkan selamat kepada 124 siswa kelas VI SDIT dan kelas IX SMP-IT yang yang lulus dari sekolah itu.
”Kalian merupakan murid, sekaligus santri terbaik yang telah melalui berbagai proses pendidikan,” kata Dewi Handajani.
Tidak hanya itu. Para siswa lulus tahfidz setelah melalui beberapa kriteria penilaian.
BACA JUGA: Masa Jabatan Gubernur Habis di September, Kemendagri Minta Usulan ke DPRD Lampung
Di antaranya hafalan, fasohah atau kefasihan, dan kelancaran membaca Al Quran. Termasuk tartil, tajwid dan gorib.
”Semoga kelulusan ini dapat menjadi modal para pelajar sebagai acuan dalam segala aspek kehidupan,” kata Dewi Handajani.
Dewi Handajani juga menegaskan, selesainya hafalan Al Quran 30 juz bukan menjadi tujuan akhir seorang hafidz.
Namun ini awal dari perjalanan memahami dan mendakwahkan Al Quran.
BACA JUGA: Berharga Ratusan Juta! Ini Kumpulan Uang Kuno Indonesia yang Diburu Kolektor
”Saya berharap, para murid yang diwisuda tahfidz, bisa menjadi contoh dan pemicu semangat bagi anak-anak lainnya,” tegasnya.
Dengan begitu kecintaan terhadap Al Quran terus tumbuh dan semakin bersemangat untuk mengamalkannya.
Ia juga mengingatkan bahwa siswa yang wisuda tersebut merupakan kebanggaan orang tua dan keluarga
"Tak terasa, enam tahun bagi kalian yang SD serta tiga tahun bagi yang sekolah SMP. Dari awal kalian masuk dan menuntut ilmu di sekolah ini. Hingga pada saat ini kalian semua lulus secara pendidikan dengan nilai yang memuaskan,” ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: