Perbedaan Antara Asuransi Mobil All Risk (AR) dengan TLO (Total Loss Only)

Perbedaan Antara Asuransi Mobil All Risk (AR) dengan TLO (Total Loss Only)

Perbedaan antara asuransi mobil all risk dengan TLO--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Ada perbedaan antara asuransi mobil jenis All Risk (AR) dengan TLO (Total Loss Only).

Jika membeli sebuah kendaraan jenis roda 4, alangkah baiknya menggunakan asuransi mobil. Ini untuk mengurangi resiko terjadinya kecelakaan, kerusakan ataupun kehilangan.

Namun, harus diketahui dahulu perbedaan asuransi mobil jenis All Risk (AR) dengan TLO (Total Loss Only).

Pengertian Asuransi All Risk adalah jenis asuransi yang memberikan jaminan perlindungan untuk segala macam risiko atau kerusakan pada objek tertentu, seperti asuransi mobil, rumah, atau barang berharga.

BACA JUGA:4 Jenis Asuransi Kesehatan Bank BRI, Berikut Manfaatnya

Sedangkan, Jenis asuransi TLO (Total Loss Only) adalah jenis asuransi mobil yang hanya memberikan proteksi terhadap kerugian finansial akibat kehilangan total atau kerusakan parah pada mobil Anda.

Setelah mengetahui pengertian asuransi mobil jenis All Risk (AR) dan TLO (Total Loss Only), Mari kita bahas seperti apa perbedaan kedua jenis asuransi mobil itu.

1. Asuransi mobil All Risk (AR)

Asuransi mobil All Risk (AR) telah memberikan perlindungan untuk segala jenis kerusakan atau kehilangan pada mobil Anda, baik disebabkan oleh kecelakaan, pencurian, atau bencana alam.

BACA JUGA:Asuransi Kesehatan BCA Life: Syarat, Ketentuan hingga Jaminan Perlindungan yang Diberikan

Ini termasuk kerusakan fisik pada mobil Anda dan juga biaya perbaikan jika terjadi kerusakan pada mobil lain yang terlibat dalam kecelakaan lalu lintas.

Namun, perlu diingat bahwa meskipun asuransi mobil All Risk memberikan perlindungan yang lebih luas, masih ada beberapa risiko atau keadaan tertentu yang mungkin tidak dicakup oleh polis asuransi tersebut.

Maka dari itu, sebelum membeli asuransi mobil All Risk, pastikan untuk membaca baik-baik syarat dan ketentuan polis asuransi tersebut agar bisa memahami dengan jelas apa yang dijamin dan apa yang tidak dijamin oleh polis tersebut.

Namun, premi asuransi mobil all risk biasanya lebih mahal karena cakupan perlindungan yang lebih luas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: