DPRD Lampung Terima Dokumen Raperda Pertanggungjawaban APBD 2022

DPRD Lampung Terima Dokumen Raperda Pertanggungjawaban APBD 2022

Ketua DPRD Lampung Mingrum Gumay menerima dokumen raperda pertanggunjawaban apbd lampungta 2022 dari Wakil Gubernur Chusnunia - FOTO DOK HUMAS DPRD LAMPUNG-

Nunik menjelaskan dari sisi pendapatan maupun belanja daerah secara umum dapat terlaksana walaupun realisasi belum memenuhi target, namun seluruh program prioritas yang telah ditetapkan secara umum pada tahun 2022 telah dapat terlaksana dengan baik.

"Menjadi tanggung jawab kita bersama untuk dapat mengambil bagian dengan melaksanakan peran dan tugasnya masing-masing, agar berbagai aspek yang masih memerlukan pembenahan dan pemecahan, dapat kita sempurnakan bersama pada masa-masa yang akan datang," ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Nunik menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada semua pihak yang telah membantu dan berperan aktif dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di Provinsi Lampung.

BACA JUGA:Mengenal Destinasi Wisata Danau Ranau Lampung

"Khusus kepada Pimpinan dan Anggota Dewan kiranya kerjasama yang telah terjalin dan terbina dengan baik selama ini terus dapat kita tingkatkan di masa yang akan datang," pungkasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: