Uniknya Hewan Eksotis sugar Glider, Bisa Terbang dan Punya Suara Unik

Uniknya Hewan Eksotis sugar Glider, Bisa Terbang dan Punya Suara Unik

Jenis-jenis Sugar glider termahal-https://pixabay.com @gayleenfroese2-

Sugar glider memiliki gigi tajam yang biasanya berjumlah 36 gigi.

BACA JUGA:Ingin Miliki Hewan Peliharaan Eksotis di Rumah? Anda Bisa Pilih Hamster yang Jinak Ini

Mereka memiliki gigi taring yang kuat yang membantu mereka memakan makanan seperti buah-buahan dan serangga.

Bulu sugar glider umumnya halus dan lembut. Warna bulu mereka cenderung abu-abu atau cokelat dengan variasi warna dan pola pada bagian perut dan wajah.

Beberapa spesies atau variasi genetik juga memiliki bulu berwarna putih murni.

Mata mereka besar dan cenderung cekung, memberikan penglihatan yang baik di kondisi cahaya rendah.

BACA JUGA:Fantastis, Harga Ayam Cemani yang Eksotis dan Langka Mencapai Puluhan Juta Rupiah

Kaki dan tangan sugar glider dilengkapi dengan cakar yang kuat yang membantu mereka memanjat dan berpegangan pada permukaan yang berbeda.

Sugar glider memiliki ekor panjang yang membantu mereka menjaga keseimbangan saat melompat.

Makanan alami sugar glider terdiri dari nektar, serangga, buah, dan madu.

Sebagai hewan peliharaan, makanan komersial untuk sugar glider tersedia, ditambah dengan buah-buahan segar, sayuran, dan serangga hidup sebagai camilan.

BACA JUGA:Link Live Streaming Getafe vs Barcelona di Liga Spanyol Lengkap dengan Prediksi Skor hingga H2H

Buah-buahan segar seperti apel, pir, anggur, pepaya, mangga, dan kiwi bisa menjadi bagian penting dari diet sugar glider.

Namun, Anda harus hindari memberikan buah-buahan berlebihan karena kandungan gula alaminya.

Sayuran juga dapat diberikan kepada sugar glidder, seperti wortel, brokoli, selada, dan kacang polong juga bisa dimasukkan dalam makanan mereka. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: