Sinopsis The Accountant: Kisah Akuntan Jenius yang Sempat Tinggal di Indonesia untuk Belajar Pencak Silat

Sinopsis The Accountant: Kisah Akuntan Jenius yang Sempat Tinggal di Indonesia untuk Belajar Pencak Silat

Simak sinopsis film The Accountant yang dijadwalkan tayang dalam Bioskop Trans TV hari ini, Jumat 12 Januari 2024, pukul 21.00 WIB.--Radarlampung.co.id

RADARLAMPUNG.CO.ID - Sinopsis The Accountant patut untuk disimak sebelum menyaksikan film super menegangkan satu ini.

Ya, sinopsis The Accountant akan kami ulas dengan runut pada artikel kali ini.

Yang mana, film The Accountant pun dijadwalkan akan tayang dalam Bioskop Trans TV hari ini, Jumat 12 Januari 2024, pukul 21.00 WIB.

Film dengan genre action ini rilis tahun 2016 dengan disutradarai oleh Gavin O'Connor.

BACA JUGA:Sinopsis Drakor Terbaru My Demon yang Dibintangi Song Kang dan Kim Yoo Jung

Sejumlah aktris ternama dipilih untuk membintangi film The Accountant.

Mereka antara lain yakni Ben Affleck sebagai Christian Wolff, Anna Kendrick (Dana Cummings), J. K. Simmons (Ray King), Jon Bernthal (Braxton), Jeffrey Tambor (Francis Silverberg), juga John Lithgow (Lamar Blackburn).

Diceritakan, Christian Wolff terlahir autis. Rasa sulit membimbing Christian sejak kecil, membuat ibunya putus asa hingga lantas meninggalkan keluarga.

HIngga akhirnya, Christian dan adiknya Braxton kemudian dirawat sendiri oleh ayahnya dengan beberapa pelatihan khusus.

BACA JUGA:Tips Daftar Kartu Prakerja Gelombang 63 Agar Lolos Seleksi, Perhatikan Hal Penting Ini

Salah satunya yakni memasukkan Christian dan Braxton ke pelatihan beladiri pencak silat, di saat keluarga mereka tinggal di Indonesia.

Harapannya, Christian dapat menyesuaikan diri dengan stimulus yang memicu kondisi autismenya dan ternyata usaha itu membuahkan hasil.

Seiring berjalannya waktu, Christian tumbuh cukup cerdas, bahkan bisa menjadi akuntan forensik dengan kemampuan di atas rata-rata.

Christian mempunyai kantor akuntansi kecil di Illinois yang bekerja untuk klien kriminal, yang membantu melakukan pencucian uang hasil kejahatan mereka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: