Penerbangan Pertama Rute Lampung-Bali, Pemprov Optimis Mampu Dongkrak Pariwisata
Prosesi water salute AirAsia yang baru tiba di Bandara Radin Inten II untuk penerbangan baru rute Lampung-Bali, Rabu 17 Januari 2023.---Foto: Prima Imansyah Permana/ Radarlampung.co.id.---
BACA JUGA:Bagaimana Hukumnya Orang yang Meninggal Dalam Keadaan Junub? Begini Penjelasan Buya Yahya
"Jadi ini bisa saling lengkapi kekuatan pariwisata Indonesia. Tentunya harus dibarengi langkah pembinaan kepada destinasi wisata kita yang lebih baik," ungkapnya.
Lanjut Fahrizal Darminto, sebelum ada pandemi Covid-19 Lampung telah memiliki rute ke Batam, Bengkulu, Bandung, Semarang, Surabaya, maupun Solo.
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, menurut Fahrizal Darminto telah mendorong agar rute-rute tersebut kembali dihidupkan.
"Ini sangat potensial baik untuk kebutuhan penumpang, kegiatan bisnis, dan lainnya. Juga wisata, sehingga Lampung jadi destinasi penting di Indonesia," ucapnya.
BACA JUGA:197 Calon PPPK Lampung Timur Mulai Serahkan Berkas Fisik
Sementara, Head of Government Relations & Corporate Communications Eddy Krismeidi Soemawilaga mengatakan, dari kapasitas 180 penumpang, pada penerbangan pertama Lampung-Bali hari ini ada 179 penumpang.
"Ya ada 179 penumpang dari kapasitas 180 penumpang. Jadi hampir 100 persen penumpangnya hari ini. Animo masyarakat cukup tinggi," ucap Eddy.
Eddy Krismeidi Soemawilaga menceritakan, dibukanya rute Lampung-Bali ini setelah melihat animo penumpang Air Asia rute Lampung-Jakarta.
"Setiba di Jakarta ini banyak yang meneruskan penerbangan ke Bali. Dari situ kita melihat bahwa potensi pengembangan penerbangan langsung Lampung-Bali cukup kuat," ucapnya.
BACA JUGA:8 Istilah Penting Dalam Seleksi PTN, Lengkap Dengan Cara Daftar Akun SNPMB 2024
"Dari data-data yang kita miliki kita membuka rute penerbangan ini pertama untuk empat kali seminggu. Selain dari penduduk Lampung yang akan berkunjung ke Bali. Kami juga melihat wisatawan mancanegara," tuturnya.
Menurut Eddy, laut Lampung terutama untuk para pecinta surfing, Lampung sudah cukup terkaan. Ditambah telah diselenggarakan kejuaraan surfing tingkat internasional lima kali.
"Ini menunjukkan kepercayaan kami untuk buka rute penerbangan kami langsung dari Lampung ke Bali," ucapnya.
"Kami juga perlu kerjasama dengan pemprov dan stekholder untuk bisa mendukung rute ini. Kami juga terbuka untuk kerjasama-kerjasama itu, terutama untuk mengenalkan Provinsi Lampung sebagai destinasi wisata," tuturnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: