Banjir Juga Rendam Ratusan Hektar Sawah di Kecamatan Mesuji Lampung

Banjir Juga Rendam Ratusan Hektar Sawah di Kecamatan Mesuji Lampung

Banjir di Kabupaten Mesuji turut merendam ratusan hektare sawah milik petani di Desa Sungai Badak, Kecamatan Mesuji. Foto Dok--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Banjir di Mesuji, Lampung turut merendam ratusan hektare sawah milik petani di Desa Sungai Badak, Kecamatan Mesuji.

Menurut Agus petani di Desa Sungai Badak ada ratusan hektare sawah di Desa Sungai Badak terdampak banjir. 

Dirinya menyebut bencana banjir yang menenggelamkan sawah miliknya itu sudah terjadi hampir seminggu dan terparahnya terjadi sejak kemarin. 

Hingga saat ini pun, kata dia banjir tidak kunjung surut dan menenggelamkan sawah di Desa Sungai Badak. 

BACA JUGA:Polda Lampung Tangkap 2 Pelaku Ganjal ATM, Korban Rugi Ratusan Juta

Dikatakannya banjir yang menenggelamkan sawah miliknya cukup parah kondisinya. 

Ketinggian air pun bisa mencapai sepinggang orang dewasa. "Banjirnya sudah seperti lautan di sawah kami pak," ucapnya. 

Ia juga memastikan sawah miliknya akan gagal tanam akibat banjir yang melanda itu. 

Senada dengan petani lainnya bernama nusi bahwa sawah miliknya saat ini sudah seperti hamparan lautan. 

BACA JUGA:Polsek Way Jepara Lampung Timur Amankan 3 Tersangka Kasus Pembunuhan Janda Muda, Ini Motifnya

"Bukan banjir lagi pak tapi sudah seperti hamparan lautan," ungkapnya. 

nusi menyebut akibat banjir yang melanda sawahnya itu dipastikan akan gagal tanam. 

Sementara Dinas Pertanian Kabupaten Mesuji mengkonfirmasi ada tiga desa di Kecamatan Mesuji yang sawahnya terendam banjir.

"Sementara laporan masuk ada Desa Sidomulyo, Sungai Badak dan Wiralaga I," ujar Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Mesuji Pariman.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: