Gubernur Arinal Ajak Pemda di Lampung Sinergi Dengan BPKP

Gubernur Arinal Ajak Pemda di Lampung Sinergi Dengan BPKP

Gubernur Arinal pada pengukuran Kepala BPKP Lampung, Nani Ulina Kartika Nasution di Mahan Agung, pada Senin 22 Januari 2024.---Sumber foto : Biro Adpim.---

RADARLAMPUNG.CO.ID - Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mengajak pemerintah kabupaten/kota, instansi vertikal, BUMD, dan BLUD tingkatkan sinergi dengan BPKP.

Hal tersebut disampaikan Gubernur Arinal pada pengukuhan Kepala BPKP Lampung Nani Ulina Kartika Nasution di Mahan Agung, pada Senin 22 Januari 2024.

Gubernur Arinal mengatakan, peran BPKP besar dan berarti dalam pelaksanaan kegiatan pengawasan tugas-tugas pemerintahan, baik pusat dan daerah.

Peran tersebut dalam mengawal akuntabilitas program-program pemerintah pusat dan daerah yang ada di wilayah Provinsi Lampung. 

BACA JUGA:Pengadilan Tinggi Bentuk Tim Periksa Hakim SE Yang Dilaporkan Melakukan Dugaan Tindakan Asusila

Mulai dari bidang Ketahanan Pangan; Pembangunan SDM; pembangunan ekonomi; percepatan penyelesaian infrastruktur dan konektivitas.

Kemudian akuntabilitas keuangan negara, daerah dan desa; hingga penguatan penyelenggaraan pemerintahan yang baik dan bersih; serta mengawal Agenda Prioritas Pembangunan Daerah (APPD) Provinsi Lampung.

Lanjut Gubernur Arinal, pengawalan keuangan pembangunan yang dilakukan BPKP tersebut khususnya di Provinsi Lampung dapat dirasakan manfaatnya.

Terutama manfaat dalam mengawal perbaikan tata kelola pemerintah yang lebih baik.

BACA JUGA:Soal Ketersediaan Pupuk Murah dan Reforma Agraria, Ini Kata Gibran Rakabuming Raka

Gubernur Arinal berharap BPKP akan tetap meneruskan melakukan pengawalan, mulai dari perencanaan sampai dengan akuntabilitas. 

Sebab selama ini, disampaikan Gubernur Arinal, BPKP sudah banyak memberikan kontribusi terhadap pengawalan akuntabilitas pembangunan di Provinsi Lampung.

Pemprov Lampung, kata Gubernur Arinal, juga berharap kepada pemerintah kabupaten/kota, instansi vertikal, BUMD, dan BLUD terus bekerjasama dan bersinergi dengan BPKP.

Kerjasama tersebut untuk meningkatkan kualitas tata kelola, pengelolaan risiko, dan pengendalian intern dalam mewujudkan pembangunan yang berdampak bagi masyarakat di Provinsi Lampung.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: