Tanda-Tanda Kiamat yang Sudah Banyak Terjadi di Depan Mata, Ini Hikmahnya Menurut Syekh Ali Jaber

Tanda-Tanda Kiamat yang Sudah Banyak Terjadi di Depan Mata, Ini Hikmahnya Menurut Syekh Ali Jaber

Bermegah-megahan dalam membangun masjid menjadi salah satu tanda datangnya hari kiamat yang sudah banyak terjadi di depan mata. ILUSTRASI/FREEPIK--

RADARLAMPUNG.CO.ID – Inilah tanda-tanda kiamat yang jika kita perhatikan, maka tandanya sudah banyak terjadi di depan mata saat ini.

Adapun tanda-tanda datangnya hari kiamat yang sudah banyak terjadi di lingkungan sekitar kita, yang pertama adalah banyak orang bermegah-megahan dalam membangun masjid.

Perhatikanlah di lingkungan sekitar, betapa banyaknya orang yang ingin memegahkan masjid namun tidak ada isinya, tidak ada orang yang sholat di dalamnya dan hanya sedikit saja.

Dari Anas radhiyallahu’anhu, ia berkata Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam bersabda:

BACA JUGA:Kekeringan Sungai Efrat dan Kaitannya dengan Tanda-Tanda Kiamat

“Tidak akan datang hari kiamat sampai manusia bermegah-megahan dengan (membangun) masjid),” (HR Abu Dawud).

Kemudian ada juga hadits lain yang menjelaskan tanda-tanda datangnya hari kiamat adalah adanya ahli ibadah namun bodoh tentang agama.

Dari Anas radhiyallahu’anhu, ia berkata Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam bersabda:

“Di akhir zaman nanti akan ada ahli ibadah yang bodoh dan ulama yang fasiq,” (HR Abu Nu’aim dan Hakim).

BACA JUGA:Dari Kuliner Legendaris Sop Cendrawasih di Makassar, Ada Cerita Bersama Dua Presiden

Ada juga sabda Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam tentang manusia yang hanya memberi salam pada orang-orang yang dikenal, tersebar perdagangan hingga seorag istri membantu suaminya berdagang.

“Sesungguhnya hari kiamat akan terjadi ketika manusi memberi salam hanya kepada orang-orang khusus (yakni yang dikenal saja), tersebarnya perdagangan sehingga seorang istri membantu suaminya berdagang,”.

“…terputusnya hubungan kekeluargaan (silaturahim), saksi palsu, disembunyikannya saksi yang haq, dan tersebarnya pena (tulisan dan kitab-kitab),” (HR Ahmad).

Ada juga riwayat lain yang menyebutkan sabda Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam tentang hari kiamat:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: