Final Honda DBL with Kopi Good Day 2023 Lampung Series: Tim Kuda Hitam Tantang Langganan Juara
FOTO DBL LAMPUNG--
BACA JUGA:Soal Usulan Formasi CPNS dan PPPK 2024, Ini Kata Pemkab Mesuji
Bahkan, sekolah kata dia mendukung penuh segala kebutuhan untuk menghadapi Honda DBL with Kopi Good Day 2023 Lampung Series.
Beberapa kali timnya mengikuti kejuaraan hingga di luar kota demi mengasah kemampuan.
"Kami persiapan tahun ini, maksimal sampai ke luar kota. Bahkan kami mengikuti kejuaraan di Palembang. Sekolah support banget," kata Juni.
Ia mengatakan, mencapai final memang merupakan target tahun ini. Untuk menghadapi final, dirinya sudah mengistirahatkan pemain.
BACA JUGA:Optimalkan Kinerja TP PKK, Ini Hal Penting yang Dilakukan Pemkab Tulang Bawang
"Performa pemain harus benar-benar fit, semua kita rolling," kata dia.
Kuncinya kata dia adalah keseimbangan antara pemain inti dan cadangan. Ia pun optimis bisa meraih gelar perdana di tahun ini.
Sementara YP Unila siap menambah gelar tahun ini. Manajer tim YP Unila Muhammad Alan Saputra menjelaskan, pada partai final pemainnya akan bermain lepas.
"Anak-anak tetap latihan situasi kita latihan simpel. Siapapun lawannya kami harus siap," tandasnya.
BACA JUGA:Perbaikan Jalan di Bandar Lampung Start Maret Mendatang
Projects Officer Honda DBL with Kopi Good Day 2023 Lampung Series Fattah Bagoes menjelaskan, pihaknya sudah menyiapkan 2.500 tiket untuk partai final.
Tiket bisa dibeli melalui online di aplikasi DBL Play dan tiket secara offline di loket yang sudah disediakan di GSG Unila.
Tak hanya itu, berdasarkan surat perintah tugas (Sprint) Polresta Bandar Lampung, pengamanan di partai final juga ditambah untuk personel yang menjaga venue.
"Sesuai sprint Polresta ada pengamanan tambahan, termasuk tambahan stewart atau tenaga keamanan swasta," kata Fattah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: