PR Dari Kaesang untuk Kader PSI di Lampung: Satu Dapil Minimal Satu Kursi Legislatif

PR Dari Kaesang untuk Kader PSI di Lampung: Satu Dapil Minimal Satu Kursi Legislatif

-Foto: Instagram @psi_id-

RADARLAMPUNG.CO.ID - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep meminta para Caleg dan Kader berjuang maksimal dalam Pileg 2024.

Sebagai target, Kaesang mematok pada Pileg 2024 ini partai berlambang mawar merah ini bisa mendapat minimal satu kursi legislatif di setiap daerah pemilihan (Dapil) di Lampung.

Hal itu disebutkan Kaesang Pangarep kala menghadiri acara Kampanye Akbar PSI Lampung bertajuk 'Mawar Melawan' di Lapangan Desa Suka Banjar, Kecamatan Sidomulyo, Kabupaten Lampung Selatan, Jumat 2 Februari 2024.

"Kalau bisa, satu dapil 1 kursi, itu sudah baik. Kalau bisa lebih dari itu tentu jauh lebih baik," ungkapnya kepada awak media usai acara tersebut.

BACA JUGA:Kampanye Akbar di Lampung, Kaesang Ajak Masyarakat Coblos Sampai Uwel-uwel Mata Gibran di Surat Suara

Sejalan dengan target kursi legislatif itu, Kaesang pun optimis pasangan capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo-Gibran mampu memenangi kontestasi Pilpres 2024 sekali putaran.

"Ya, saya tetap target sekali putaran, survei-survei juga sudah keliahatan," yakinnya.

Sempat ditanya terkait isu bergabungnya kubu capres-cawapres nomor urut 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan kubu 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Kaesang enggan berkomentar banyak.

"Ya gak tau, itu biasa," jawabnya.

BACA JUGA:Ternyata, Kelompok AKI yang Diduga Aliran Sesat Sudah Hampir Satu Tahun Bermarkas di Pesawaran

Di tempat yang sama, Ketua DPW PSI Lampung Azitriaz Tiza mengaku akan berusaha maksimal mewujudkan PR dari sang Ketum.

"Seluruh caleg dan kader saya yakin berjuang maksimal dalam turun ke lapangan. Jadi insyaAllah target minimal satu Dapil satu kursi legislatif dari mas Ketum bisa kami wujudkan," ucap Tiza.

Senada, Ketua DPD PSI Bandar Lampung Randy Adytia Gumay mengatakan pihaknya pun optimis bisa mengawal target kursi legislatif sekaligus memenangkan Prabowo-Gibran di Lampung.

Untuk itu, ia pun mengajak mesin partai juga relawan PSI maupun Presiden Jokowi untuk terus bekerja di sisa-sisa waktu kampanye Pemilu 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: