Waktu Paling Baik untuk Berdoa di Bulan Ramadhan
Waktu paling baik untuk berdoa di bulan Ramadhan. ILUSTRASI/BERBAGAI SUMBER--
Diriwayatkan dari Anas bin Malik, Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam bersabda, yang artinya:
“Makan sahurlah kalian karena dalam makan sahur terdapat keberkahan,”(HR Bukhari dan Muslim).
Ada juga dalil lainnya yang menjelaskan tentang waktu paling baik untuk berdoa di bulan Ramadhan.
Dalam sebuah hadits yang diriwayatkan dari Abu Hurairah radhiyallahu’anhu, Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam bersabda, yang artinya:
BACA JUGA:Pendaftaran CPNS BIN 2024 Segera Dibuka, Cek Syarat dan Posisi Penempatan
“Tiga orang yang doanya tidak tertolak: orang yang berpuasa sampai ia berbuka, pemimpin yang adil dan doa orang yang terdzalimi,” (HR Ahmad. Syaikh Syuaaib Al Arnauth mengatakan hadits ini shahih dengan berbagai jalan dan penguatnya).
Ada juga dalam sebuah hadits riwayat Tirmidzi dan Ibnu Majah, Rasulullah shallallahu’alaihi wa sallam bersabda:
“Ada tiga orang yang doanya tidak tertolak: pemimpin yang adil, orang yang berpuasa ketika ia berbuka, dan doa orang yang terdzolimi,”.
Imam Nawawi rahimahullah dalam Al-Majmua, 6:273 menjelaskan bahwa, “Disunnahkan orang yang berpuasa untuk memperbanyak doa demi urusan akhirat dan dunianya. Ia juga boleh berdoa untuk hajat yang diinginkan, begitu pula jangan lupakan kebaikan kaum muslimin secara umum,”.
BACA JUGA:Dua Cara Tukar Uang Baru, Cek Jadwal dan Lokasi Penukaran di Lampung
Demikian penjelasan tadi berkaitan dengan kajian Islam tentang waktu paling baik untuk berdoa di bulan Ramadhan yang mulia. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: