Universitas Aisyah Pringsewu Gelar Wisuda Tahap I Tahun 2024

Universitas Aisyah Pringsewu Gelar Wisuda Tahap I Tahun 2024

Wisuda tahap I Universitas Aisyah Pringsewu berlangsung khidmat--

PRINGSEWU, RADARLAMPUNG.CO.ID - Universitas Aisyah Pringsewu menggelar  wisuda Tahap I berlangsung di aula lantai tiga Universitas Aisyah Pringsewu (UAP) Jl. A Yani No. 1A Tambahrejo, Wonodadi, Kecamatan Gadingrejo, Kamis 16 Mei 2024.

Wisuda di ikuti 220 lulusan Program Sarjana Kebidanan berdasarkan SK Rektor No. 2431/UAP.RK/DI /KM/V/2024.

Ketua Senat Universitas Aisyah Pringsewu Dr. Zulkifli, S.T., M.Kom saat membuka sidang senat terbuka wisuda tahun akademik 2023/2024 menyampaikan, keberhasilan yang di capai para wisudawan hari ini bukanlah semata-mata milik saudara.

"Karena dibalik keberhasilan tersebut, saudara dituntut untuk berbagi ilmu pengetahuan yang diperoleh agar dapat dimanfaatkan oleh orang lain, yaitu mereka yang secara langsung maupun tidak langsung ikut berkontribusi terhadap keberhasilan saudara," ungkapnya.

BACA JUGA:FKIP Unila Gelar Yudisium Diikuti 219 Peserta, Salah Satunya Sulpakar

Dalam hal ini, lanjut Zulkifli semangat dan motivasi diri menjadi sangat penting untuk menjadikan seseorang mampu mandiri berbuat dan menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi lingkungan sekitarnya.

Sementara itu, Rektor Universitas Aisyah Pringsewu, Wisnu Probo Wijayanto,S.Kep., Ners., MAN dalam sambutan yang dibacakan oleh Wakil Rektor I Nopi Anggista Putri,S.ST.,M.Keb mengungkapkan rasa bangga dan terima kasih atas dedikasi serta kerja keras para wisudawan dalam menyelesaikan pendidikan mereka.

"Ini adalah momen yang sangat berarti bagi kita semua. Wisuda ini adalah hasil dari perjuangan dan kerja keras kalian selama ini. Kami bangga melihat kalian berkembang menjadi pribadi yang siap bersaing di dunia nyata," ungkapnya.

"Hari ini merupakan hari yang sangat istimewa bagi para wisudawan dan keluarga wisudawan, karena dapat mengikuti prosesi penting dari pencapaian suatu jenjang akademik di Perguruan Tinggi," tambahnya.

BACA JUGA:Soal Ramai Larangan Study Tour Sekolah, Wali Kota Bandar Lampung Pilih Ikut Arahan Pusat

Untuk itu, Wakil Rektor I Nopi Anggista Putri,S.ST.,M.Keb atas nama Pimpinan dan Keluarga Besar Universitas Aisyah Pringsewu, mengucapkan selamat kepada saudara para wisudawan Tahun Akademik 2023/2024.

"Saudara telah berhasil dengan baik menyelesaikan studi di kampus ini. Pencapaian Saudara adalah bukti kerja keras, dedikasi Saudara yang tentu tidak terlepas dari motivasi, doa, dan dukungan dari banyak pihak yang terlibat dalam usaha keras tersebut, terutama para orangtua atau keluarga dan orang-orang tercinta," ucapnya.

Lebih lanjut kepada para orang tua, wali, dan keluarga wisudawan, pihaknya mengucapkan selamat atas keberhasilan yang diraih oleh putra putri atau suami atau istri Bapak/Ibu sekalian.

"Dengan gelar akademis yang berhasil disandang mereka dan dengan kompetensi yang diraih, kami mengharapkan lulusan Universitas Aisyah Pringsewu dapat terus berkarya, memberikan manfaat dan kontribusi nyata bagi masyarakat, bangsa, dan negara," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: