Kemendikbud Hapus Jurusan IPA, IPS dan Bahasa di Kurikulum Merdeka, Ini Alasannya
Dalam pelaksanaan Kurikulum Merdeka, Kemendikbudristek hapus jurusan IPA, IPS dan Bahasa di SMA. FOTO TANGKAPAN LAYAR/YOUTUBE Class Project--
RADARLAMPUNG.CO.ID – Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) resmi menghapus jurusan IPA, IPS dan Bahasa di Kurikulum Merdeka.
Jurusan IPA, IPS, dan Bahasa resmi dihapus dalam sistem penjurusan tradisional yang sejak dulu dilakukan di Sekolah Menengah Atas (SMA).
Adapun alasan penghapusan yang menjadi kebijakan drastis oleh Kemendikbud rupanya dilakukan sebagai bagian dari implementasi Kurikulum Merdeka.
Sehingga siswa di Sekolah Menengah Atas tidak lagi terbagi dalam jurusan Ilmu Pengetahuan Alam, Ilmu Pengetahuan Sosial dan Bahasa yang sebelumnya menjadi pilihan wajib.
BACA JUGA:Apakah Jurusan IPS Bisa Daftar Bintara PK TNI AL 2024 Gelombang II? Begini Penjelasannya
Hal ini dikonfirmasi oleh Kepala Badan Standar Nasional Kurikulum Asesmen Pendidikan (BSKAP) Kemendikbudristek, Anindito Aditomo.
Dia menjelaskan bahwa dengan dilakukannya penghapusan jurusan tersebut, siswa kelas sepuluh SMA akan belajar seluruh mata pelajaran secara umum.
Namun ganti dari penjurusan itu, siswa kelas XI dan XII akan diberikan kebebasan lebih besar untuk memilih mata pelajaran.
Adapun mata pelajaran yang dipilih akan disesuaikan berdasar pada minat, bakat, kemampuan serta aspirasi terhadap studi lanjut atau karir siswa itu sendiri.
BACA JUGA:Desain Cakep! Intip Performa dan Penawaran Harga OnePlus Nord 4 2024
Misalnya seorng siswa yang berminat pada jurusan kedokteran maka bisa lebih fokus pada mata pelajaran Biologi dan Kimia tanpa harus memilih Matematika tingkat lanjut.
Menurut Anindito, langkah yang dilakukan oleh Kemendikbud diharapkan memberikan siswa lebih banyak kesempatan.
Khususnya kesempatan untuk terus membangun pengetahuan yang lebih relevan dengan minat untuk masa depan yang lebih baik.
Selain itu perubahan pada penghapusan jurusan ini diharapkan mampu meningkatkan fleksibilitas pendidikan di jenjang SMA.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: