Penuh Perjuangan, Logistik Pilkada di Mesuji Dikirim Mengunakan Perahu
Menjelang pelaksanaan Pilkada 2024, KPU Mesuji, bersama pihak kepolisian dan Bawaslu memastikan seluruh distribusi logistik lancar dan aman--
RADARLAMPUNG.CO.ID - Menjelang pelaksanaan Pilkada 2024, KPU Mesuji, bersama pihak kepolisian dan Bawaslu memastikan seluruh distribusi logistik lancar dan aman.
Mulai dari gudang KPU hingga Tempat Pemungutan Suara (TPS), dengan pengawalan dari pihak kepolisian yang ketat.
Dalam Pendistribusian logistik Pilkada di Mesuji, tidak seluruhnya bisa ditempuh melalui jalur darat. Ada juga Kecamatan yang Desanya harus melalui jalur air salah satunya adalah Desa Talang Batu yang harus melintasi sungai Mesuji.
Logistik pilkada 2024 di daerah itu harus di angkut dengan perahu dan melintasi sungai Mesuji.
BACA JUGA:Polwan Cantik Asal Polres Mesuji Lampung Raih Prestasi di Kejuaraan Pencak Silat Kemenpora Cup 2024
BACA JUGA:Sosok Bripda Selly Septiani, Polwan Cantik Berprestasi Jago Bela Diri Asal Lampung
"Pada Senin Kemarin kami sudah mulai distribusi logistik dari PPK menuju PPS," kata Komisioner KPU Mesuji Divisi Teknis dan Penyelenggara Sururi Abdilah pada Selasa 26 November 2024.
Dilanjutkan, salah satu desa yang logistiknya dibawa menggunakan perahu ada di Desa Talang Batu Kecamatan Mesuji Timur.
Selain di Desa Talang Batu ada juga distribusi logistik yang menggunakan jalur sungai di Kecamatan Mesuji tepatnya di Desa Tirtalaga, Desa Tanjung Serayan, Desa Mulyasari, Desa Sumber Makmur dan Desa Suka Maju.
Pihaknya memastikan logistik seperti kotak dan surat suara sudah di lokasi ke tempat pemungutan suara (TPS) pada Selasa, 26 November 2024 hari ini. Dan terus memonitor pendistribusian logistik pilkada tersebut sampai ke TPS.
BACA JUGA:KPU Kabupaten Mesuji Mulai Distribusi Logistik Pilkada 2024
BACA JUGA:Logistik Pilkada Tanggamus 2024 Segera Didistribusikan, Tahap Awal Cukuh Balak dan Pematang Sawa
Sementara Bawaslu Kabupaten Mesuji melakukan pengawasan ketat dan melekat dalam distribusi logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024.
Bawaslu Mesuji melakukan pengawasan dan pengawalan ketat distribusi logistik dari KPU sampai ke desa dan Tempat Pemungutan Suara (TPS).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: