Lepas Dari Asing, Pertamina Hulu Rokan Sumbang 24 Persen Produksi Minyak Nasional

FOTO DISWAY--
RADARLAMPUNG.CO.ID - Memasuki usia enam tahun, Pertamina Hulu Rokan terus menghasilkan capaian positif dalam industri energi Indonesia.
Saat ini Pertamina Hulu Rokan menjadi penyumbang 24 persen dari total produksi minyak di Indonesia.
Hal ini menarik perhatian Founder Disway Group Dahlan Iskan ketika bersiniar dengan Direktur Utama Pertamina Hulu Rokan Ruby Mulyawan dalam podcast Energi Disway.
Diketahui, sejak alih kelola dari OT Chevron Pacific Indonesia pada Agustus 2021 lalu, saat ini Blok Rokan sepenuhnya ditangani oleh Pertamina Hulu Rokan.
BACA JUGA:Dahlan Iskan Kagum, Pertamina Hulu Rokan Kelola 12.600 Sumur Minyak Aktif
BACA JUGA:Subholding Upstream Pertamina ini Bukukan Value Creation Real Senilai 2 T Lebih
Dahlan Iskan sempat menanyakan perkembangan Pertamina yang merukakka perusahaan lokal meraih prestasi hebat.
Tidak ada penurunan saat lokasi itu ditangani oleh Amerika maupun ketika dikelola Hulu Rokan.
"Kuncinya apa?," tanya Dahlan Iskan, dikutip dari Podcast Energi Disway, Sabtu 21 Desember 2024.
Ruby Mulyawan menyebut, kuncinya terletak dari kesadaran bahwa Pertamina Hulu Rokan merupakan salah satu perusahaan nasional yang bertanggung jawab berkontribusi aktif dalam menjaga ketahanan Indonesia.
BACA JUGA:Soal Tudingan Penggunaan Dana Teroris Dalam Pilkada Pringsewu 2024, Timses Cabup Sampaikan Ini
BACA JUGA:Ketua Rumah Gibran Pringsewu Siap Diperiksa BNPT dan Densus 88, Syaratnya Ada Surat Resmi
Karena itu, sebut Ruby, upaya-upaya untuk meningkatkan produksi bakal terus dilakukan.
"Jadi yang kami lakukan selama ini melalui kegiatan-kegiatan pemboran yang cukup masif," papar Ruby.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: