Diduga Kecelakaan, Pria di Bandar Lampung Ditemukan Tergeletak di Selokan
Mayat seorang pria bertubuh gempal mengenakan baju berwarna hitam ditemukan di selokan Jalan Yos Sudarso--
RADARLAMPUNG.CO.ID - Mayat seorang pria bertubuh gempal mengenakan baju berwarna hitam ditemukan di selokan Jalan Yos Sudarso, Simpang Tiga Koala, Kelurahan Way Lunik, Kecamatan Panjang, Kota Bandar Lampung. Pada Rabu, 1 Januari 2024.
Diketahui mayat tersebut adalah Muhammad Berlian (27), warga Jalan Soekarno Hatta, Kelurahan Karang Maritim, Kecamatan Panjang, Kota Bandar Lampung.
Berdasarkan informasi yang diterima dari pihak kepolisian, diduga korban kehilangan kendali (out control) saat melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Teluk menuju ke arah Way Lunik Panjang.
Sepeda motor Yamaha Mio warna merah dengan Nopol B 3973 NBU, yang dikendarai korban kemudian menabrak median jalan di sisi kiri dan terjatuh ke dalam selokan yang berada di pinggir jalan.
Kecelakaan ini menyebabkan korban mengalami luka-luka parah hingga akhirnya merenggut nyawanya.
Sementara itu, dari keterangan Ika, warga sekitar mengatakan bahwa pada malam hari tidak ada suara tabrakan yang terdengar. Namun, pada saat subuh, mertua Tika menemukan mayat korban telah tergeletak di lokasi kejadian.
BACA JUGA:Takut Lapar Tengah Malam? Klaim Voucher Diskon ShopeeFood Untuk Pesan Makan Hemat Sampai Rp50 Ribu
Usai kejadian, korban langsung di evakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek untuk pemeriksaan lebih lanjut. Setelah itu, jenazah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: