Pemkot Bandar Lampung Salurkan Bantuan Sembako Bagi Korban Banjir

Pemkot Bandar Lampung Salurkan Bantuan Sembako Bagi Korban Banjir

Pemkot Bandar lampung melakukan peninjauan di daerah rawan banjir--foto : Humas Pemkot Bandar Lampung

RADARLAMPUNG.CO.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandar Lampung bergerak cepat dengan menyalurkan bantuan sembako kepada warga yang terdampak banjir di beberapa wilayah kota.

Bantuan ini diberikan langsung oleh petugas terkait untuk meringankan beban para korban yang saat ini menghadapi kesulitan akibat bencana alam tersebut.

Wali Kota Bandar Lampung Hj. Eva Dwiana menyatakan bahwa Pemkot Bandar Lampung akan terus berupaya memberikan bantuan yang dibutuhkan dan mendukung proses pemulihan pasca-banjir. "Kami peduli terhadap kondisi masyarakat yang terdampak banjir dan akan memastikan bantuan ini sampai tepat waktu," ujar Bunda Eva – sapaan akrabnya

BACA JUGA: Dampak Banjir di Bandar Lampung, Objek Wisata Jembatan Sumur Putri Ambruk

 

Selain beras, Pemkot juga menyiapkan bantuan sembako dan perlengkapan lainnya untuk memenuhi kebutuhan warga yang terdampak. Pemerintah kota terus bekerja sama dengan berbagai instansi terkait untuk memastikan penanganan banjir dan proses pemulihan berjalan dengan baik.

Bunda Eva, sapaan akrab Wali Kota Eva Dwiana, menambahkan bahwa Pemkot juga akan segera melakukan perbaikan terhadap fasilitas dan rumah yang rusak akibat banjir.

"Malam ini, OPD (Organisasi Perangkat Daerah), camat, dan lurah turun ke lokasi untuk membantu warga dan menyalurkan bantuan," tambahnya.

BACA JUGA: Banjir di Bandar Lampung, BPBD Evakuasi Korban Tewas Tersengat Listrik di Kecamatan Panjang

 

Dengan langkah ini, Pemkot Bandar Lampung berkomitmen untuk memastikan bahwa bantuan dan dukungan kepada korban banjir dapat disalurkan dengan cepat dan tepat, serta memfasilitasi proses pemulihan yang diperlukan. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: