Jalin Kerjasama Bidang Pendidikan, Teknokrat dan SMK BPK Penabur Taken MoU

Foto dok Universitas Teknokrat Indonesia.--
RADARLAMPUNG.CO.ID - Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) melakukan penandatanganan nota kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU) dengan SMK BPK Penabur Bandar Lampung, belum lama Ini.
Kedua pihak sepakat untuk melakukan kerja sama demi peningkatan mutu pendidikan di kedua instansi.
Kegiatan ini adalah perpanjangan tangan antara pihak Teknokrat lepas melakukan pengabdian kepada masyarakat di sekolah tersebut.
Dua wakil rektor menjadi narasumber pada latihan dasar kepemimpinan yang diikuti siswa setempat.
BACA JUGA:Rezeki Gratis Saldo DANA Kaget Rp 244 Ribu, Siap Cairkan Ke Akun E-Wallet Sebelum Kehabisan
Materi decision making & problem solving dipaparkan oleh oleh Wakil Rektor Dr. H. Mahathir Muhammad, SE., M.M.
Sedangkan materi public speaking oleh Wakil Rektor Bidang Kerja Sama dan Umum Dr. Ryan Randy Suryono, M.Kom.
Mahathir mengajak siswa untuk piawai dalam mengambil keputusan, baik dalam organisasi maupun pribadi masing-masing.
Keputusan terbaik diambil berdasar pertimbangan matang ke depannya. Termasuk dalam menentukan ke mana akan melanjutkan kuliah.
Mahathir berpendapat, Teknokrat adalah pilihan tepat bagi lulusan sekolah ini dalam melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi.
"Banyak hal yang mendasarinya. Di antaranya prestasi yang ditorehkan kampus berjuluk 'Sang Juara' selama ini, infrastruktur perkuliahan yang superlengkap, dosen yang berpengalaman dan memiliki kompetensi pada bidang spesialis masing-masing, serta jaminan mengikuti perkuliahan dengan baik sampai dengan lulus," katanya.
Sedangkan Ryan memberikan teknik dasar melakukan wicara publik.
Ryan bilang, kemampuan wicara publik menjadi penting masa sekarang dan masa depan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: