'Jual' View, Rumah Dinas Wali Kota Bandar Lampung Bakal Disulap Jadi Lokasi Wisata dan Hotel

Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana.-Foto: Melida Rohlita/Radarlampung.co.id-
RADARLAMPUNG.CO.ID - Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana berencana membangun tempat wisata baru di kawasan rumah dinasnya, di Jalan Gatot Subroto, Telukbetung Selatan (TbS).
"InsyaAllah bunda punya inisiatif dan kesepakatan bahwa rumah dinas Wali Kota Bandar Lampung akan dijadikan tempat pariwisata," katanya, Senin, 17 Februari 2025.
Menurutnya, selain tempat wisata, rumah dinas dengan luas tiga hektare lebih itu sayang jika tidak dimanfaatkan dengan adanya pemandangan elok.
Selain itu, lokasi tersebut diniali cocok bila dibangun hotel di sebelahnya.
BACA JUGA:Marak Curanmor, Kapolres Imbau Pengamanan Ekstra untuk Motor Jelang Bulan Puasa
"Rumah dinas Wali Kota Bandar Lampung itu memiliki pemandangan luar biasa indah, kita bisa lihat laut dan gunung sekaligus," ujarnya.
Hanya saja, rencana pembangunan tersebut masih dibahas, seperti apa dan akan bagaimana kedepannya.
"Potensi pariwisata yang indah ini sayang sekali jika tidak dimanfaatkan. Maka dari itu saya membuat tim dari teman-teman ASN, dan mempunyai inisiatif dan kesepakatan bahwa rumah dinas wali kota akan dijadikan tempat pariwisata, di situ ada hotel berdiri," ungkapnya.
Sementara itu, Anggota Komisi III DPRD Kota Bandar Lampung Dedi Yuginta mangaku belum dapat berkomentar banyak mengenai hal tersebut.
Menurutnya, banyak hal yang harus diperhatikan dan dipertimbangkan terkait perwujudan tempat wisata yang diinisiasi Wali Kota Bandar Lampung tersebut.
"Kalau dananya ada dan tidak menggangu hal lain, kita dukung-dukung saja," ungkapnya.
"Tapi kita akan tunggu study kelayakannya dulu, bagaimana RTRW-nya. Nanti kan yang menyetujui atau yang mengeluarkan izin itu dari pusat," ujarnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: