Gubernur Mirza Minta Kepala OPD Identifikasi Program dan Kegiatan Sesuai Program Kerjanya

Gubernur Mirza Minta Kepala OPD Identifikasi Program dan Kegiatan Sesuai Program Kerjanya

Gubernur Rahmat Mirzani Djausal dan Wagub Jihan Nurlela.-Sumber Foto: Biro Adpim Pemprov Lampung -

RADARLAMPUNG.CO.ID - Gubernur Lampung Rahmat Mirzani Djausal ngantor perdana di komplek kantor gubernur, pada Senin 3 Maret 2025.

Itu setelah Rahmat Mirzani Djausal menyelesaikan retret di Magelang sejak 21 Februari hingga 28 Februari 2025 lalu --pasca dilantik 20 Februari 2025.

Kedatangan Rahmat Mirzani Djausal di kantor gubernur disambut langsung oleh Plh Sekda M. Firsada dan sejumlah kepala perangkat daerah di lingkungan pemprov setempat.

Rahmat Mirzani Djausal pun langsung memimpin rapat koordinasi bersama seluruh kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung.

BACA JUGA:Polres Tanggamus dan Polsek Jajaran Patroli Amankan Pasar Takjil

Rapat ini bertujuan untuk menyelaraskan program dan kebijakan pembangunan di wilayah Lampung, serta memastikan seluruh OPD bekerja secara sinergis untuk mencapai target yang telah ditetapkan.

Sebelum memimpin rapat koordinasi di Balai Keratun lantai III, Rahmat Mirzani Djausal bersama Wakil Gubernur Lampung Jihan Nurlela sempat meninjau media center tempat wartawan yang liputan di provinsi.

Pada rapat koordinasi tersebut Rahmat Mirzani Djausal, menyampaikan Visi "Bersama Lampung Maju Menuju Indonesia Emas" dan 18 program kerja.

Rahmat Mirzani Djausal menegaskan komitmennya dalam membangun Provinsi Lampung dengan tiga misi utama, yaitu pertama, Mendorong Pembangunan Ekonomi yang Inklusif, Mandiri dan Inovati; kedua, Memperkuat Sumber Daya Manusia yang Unggul dan Produkti; dan ketiga, Meningkatkan Kehidupan Masyarakat Beradab, Berkeadilan, dan Berkelanjutan, serta Tata Kelola Pemerintahan yang Efektif dan Berintegritas. 

BACA JUGA:Perdana Bupati Lampura Bersama DPRD Gelar Paripurna 1, 2 dan 3

“Kami ingin memastikan bahwa setiap kebijakan dan program yang dilaksanakan akan memberi dampak nyata bagi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Lampung,” ujar Rahmat Mirzani Djausal.

Untuk mencapai visi misi, Rahmat Mirzani Djausal menekankan Tiga Program Prioritas dan Tiga Program Hasil Terbaik Cepat (PHTC) dalam 18 program kerjanya.

Tiga program prioritas utama tersebut adalah Pemberian Makan Bergizi untuk Anak Sekolah dan Santri, Lampung Menjadi Lumbung Pangan Nasional, dan Inisiasi Lumbung Energi Terbarukan. 

Sementara, tiga PHTC yaitu pertama, mengoptimalkan potensi ekonomi desa dan daerah serta mendorong pembangunan dari desa dan dari bawah dengan peningkatan kapasitas BUMDes.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: