Bang Aca Desak Usut Tuntas Teror Paket Bangkai Hewan ke Media Tempo

Bang Aca Desak Usut Tuntas Teror Paket Bangkai Hewan ke Media Tempo

Bang Aca.--

RADARLAMPUNG.CO.ID - Wakil Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Bidang Industri Pers dan Pengembangan Media, Ardiansyah S.H. mengutuk keras aksi pihak tertentu yang melakukan teror pada Tempo.

Kata Bang Aca --sapaan akrabnya-- kiriman bangkai hewan oleh pihak tidak bertanggungjawab ke kantor media Tempo ditengarai sebagai bentuk teror atas kebebasan pers di Indonesia.

Aksi tersebut dapat mengancam industri pers di tanah air. Hal lain yang juga mesti harus diwaspadai aksi teror itu sebagai upaya adu domba yang akan menimbulkan perpecahan.

Sehingga, Bang Aca mendesak perlu dilakukan pengusutan tuntas.

BACA JUGA:Pantau Ketersediaan dan Harga Bahan Pokok, Bupati Tulang Bawang Qudrotul Ikhwan Monitoring Pasar

Menurut Bang Aca yang juga CEO Disway.id, teror dimaksud untuk melemahkan pers dalam memberikan kritik.

Padahal dalam situasi saat ini sikap kritis yang ditunjukkan Tempo harus mendapat apresiasi.

“Saat ini sudah tidak banyak media yang bersikap kritis atas berbagai kebijakan pemerintah dan mengungkap berbagai kasus kejahatan, terutama di bidang korupsi," ujar Bang Aca.

"Tindakan teror itu malah justru akan membuat media kian lantang dalam memberantas berbagai kejahatan di negeri ini,” sambungnya.

BACA JUGA:Belajar Dari Kekalahan, PDIP Optimis Nanda-Antonius Menang di PSU Pesawaran

Lanjut Bang Aca, Kadin Indonesia di bawah kepemimpinan Ketua Umum Anindya Bakrie mempunyai perhatian besar terhadap pengembangan industri pers di Indonesia. 

Kadin berharap pers Indonesia terus berkembang meski terus mengalami banyak tekanan. 

Karena itu saat ini Kadin Indonesia membentuk bidang baru. Yakni, bidang Industri Pers dan Pengembangan Media Massa.

“Ini bidang baru di Kadin Indonesia yang menugaskan saya sebagai wakil ketua umum,” ungkapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: