RADARLAMPUNG.CO.ID - Bupati Tulangbawang Winarti kembali menyalurkan bantuan program kreatif mandiri secara virtual, Jumat (2/10). Kali ini, giliran 57 kelompok di 17 Kampung di Kecamatan Rawajitu Selatan (RJS) dan Rawajitu Timur (RJT) yang menerima. Penyerahan dilakukan secara virtual melalui video conference dari rumah dinas jabatan bupati. Setiap kelompok akan mendapatkan bantuan dana Rp20 juta. \"Meski bantuan diserahkan secara virtual, tetap harus menjaga silaturrahmi antara bupati dengan masyarakat,\" kata Winarti. Dalam kesempatan itu, Winarti tidak henti-hentinya mengingatkan warganya untuk terus mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Dia juga berpesan kepada para kepala kampung agar dana yang diberikan digunakan dengan baik untuk keperluan kelompok kreatif mandiri. Untuk para camat, mereka diminta memperhatikan kegunaan dana yang telah diberikan sesuai program masing-masing kampung. Hal ini dilakukan agar roda perekonomian di wilayah itu tetap berputar meski sedang keadaan pandemi. (nal/sur)
57 Kelompok di Kecamatan RJS dan RJT Terima Bantuan Kreatif Mandiri
Jumat 02-10-2020,16:51 WIB
Editor : Ari Suryanto
Kategori :