Babinsa Campang Raya Bantu Padamkan Kebakaran Lahan

Minggu 10-11-2019,10:57 WIB
Editor : Anggri Sastriadi

RADARLAMPUNG.CO.ID - Babinsa Kelurahan Campang Raya Serda Andreswan sigap membantu pemadaman kebakaran lahan perbukitan Kampung Kedaung RT 06 LK II, Jalan Alimudin Umar, Campang Raya, Sukabumi, Sabtu (9/11) pukul 18.30 WIB. Menurut Babinsa, awalnya api diketahui oleh salah satu warga setempat, Budi. Api diduga berasal dari cuaca yang sangat panas dan perbukitan yang didominasi oleh bebatuan sehingga memicu api. \"Alhamdulillah tidak lama dua unit mobil pemadam kebakaran datang ke lokasi, dibantu babinsa, bhabinkamtibmas, dan warga dengan menggunakan alat seadanya. Lahan yang terbakar mencapai 10 hektar,\" kata Serda Andreswan. Api baru berhasil dijinakkan pukul 21.30 Wib dan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. (rls/ang)

Tags :
Kategori :

Terkait