RADARLAMPUNG.CO.ID - Yayasan Cendikia Farma Husada (Cefada) memiliki cara tersendiri dalam menjaring siswa SMK Cefada dan mahasiswa Akademi Farmasi Cefada (Akfar Cefada). Mulai dari melihat peluang tantangan industri, mengasah kreatifitas siswa dengan berbagai perlombaan maupun menghadirkan pemateri baik online atau offline dan lainnya. Yayasan Cefada berhasil mendirikan sekolah yang merupakan pelopor SMK dengan jurusan Farmasi di Lampung. Saat ini telah mencetak alumni yang bekerja secara profesional di bidang farmasi dan melanjutkan studi ke berbagai perguruan tinggi. Sejak tahun 2021, mulai bertransformasi menjadi SMK Cefada dengan menambah jurusan baru yakni Mutimedia dan Rekayasa Perangkat Lunak (RPL). Saat ini sekolah tersebut memiliki tiga jurusan, yakni Multimedia, RPL dan Farmasi. Tidak hanya itu. Tahun akademik 2022/2023 juga membuka penerimaan mahasiswa baru (PMB) Akademi Farmasi Cendekia Farma Husada (Akfar Cefada). \"Kami telah banyak mencetak lulusan SMK dan melihat peluang cukup berkembang. Sampai saat ini setidaknya 30 SMK di Lampung memiliki jurusan Farmasi. Untuk Bandarlampung, sudah enam SMK,” kata Direktur Operasional Yayasan Cefada Ahmad Junaidi, S.Si., Apt, kepada jajaran Radarlampung.co.id, Rabu (23/3). Untuk Akfar Cefada, telah memiliki izin pendirian sejak 2020 dan sampai saat ini telah memiliki delapan dosen. ”Kami juga akan membuka penerimaan mahasiswa baru 2022/2023 yakni D3 Farmasi Cefada,\" ujarnya. Terkait jurusan RPL dan Multimedia, Wakil Kepala Bidang Kesiswaan dan Humas SMK Cefada Lampung Idrus Afandi mengungkapkan, siswa dari jurusan tersebut memiliki potensi di dunia industry. Siswa dari jurusan RPL, nantinya dapat membuat aplikasi seperti di PlayStore. Sementara jurusan Multimedia, siswa akan mendapatkan materi cara membuat konten kreator yang dibutuhkan, terutama di dunia digital. Untuk menunjang jurusan Multimedia, Idrus menyatakan, SMK Cefada aktif membekali siswa dengan beberapa materi. Seperti mengadakan webinar Bhakti Cefada untuk Lampung Berjaya dengan materi cara sukses menjadi konten creator belum lama ini. ”Selain itu, peluang jurusan RPL dan Multimedia yang kami buat ini sangat dibutuhkan di dunia industri maupun untuk berwirausaha,” kata dia. (gie/ang)
Begini Cara Yayasan Cefada Asah Kreatifitas Siswa dan Mahasiswa
Rabu 23-03-2022,21:54 WIB
Editor : Anggri Sastriadi
Kategori :