Begini Pesan Bupati Lamtim Pada Peringatan HKSN

Selasa 22-12-2020,15:32 WIB
Editor : Widisandika

RADARLAMPUNG.CO.ID-Bupati Lampung Timur Zaiful Bokhari mengajak seluruh elemen masyarakat mendukung penerapan protokol kesehatan (Prokes) guna mencegah penyebaran covid-19. Hal itu disampaikan Zaiful Bokhari dalam peringatan Hari Kesetia Kawanan Sosial Nasional (HKSN) di Desa Gunung Mekar Kecamatan Jabung, Selasa (22/12). Menurutnya, saat ini pandemi covid-19 masih belum berakhir. Bahkan, warga Lamtim yang terkonfirmasi covid-19 kini telah mencapai 223 orang. \"Saya ingatkan kepada semua masyarakat untuk tetap menggunakan protokol kesehatan. Terutama menjelanga hari natal dan tahun baru,\"ujar Zaiful acara yang dihadiri Kepala Bidang Pemberdayaan Sosial Dinas Sosial Provinsi Lampumg Asnan Sabirin,  Camat Jabung Hendri Gunawanserta serta  Frokopincam. Kesempatan yang sama pada acara yang mengusung tema kesetiakawanan melawan covid-19 itu, Zaiful juga memberikan apresiasi kepada lembaga kesejahteraan sosial (LKS) Suryabhakti Lamtim atas kepeduliannya terhadap masyarakat yang luput dari perhatian pemerintah. \"Kepedulian LKS Surya Bhakti merupakam wujud kesetia kawanan sosial dalam membantu sesama,\"terang Zaiful. Pada acara itu, Zaiful juga mengajak seluruh masyarakat tetap menjaga persatuan dan kesatuan pasca pemilihan bupati dan wakil bupati Lamtim. \"Alhamdulillah Pilbub Lampung Timur berjalan dengan lancar. Yang terpilih untuk melanjutkan kepemerintahan di Lampung Timur saya yakin dialah yang terbaik untuk Lampung Timur. Semoga, program - program yang baik untuk masyarakat tetap dilanjutkan,\"harap Zaiful. (wid/wdi)

Tags :
Kategori :

Terkait