Bocah Tujuh Tahun Tewas Tenggelam

Selasa 26-05-2020,12:55 WIB
Editor : Widisandika

radarlampung.co.id-Setelah melakukan pencarian sejak, Senin (25/5) jajaran Polsek dan Koramil Purbolinggo Lampung Timur berhasil menemukan Virza Saputra (7) warga Kecamatan Trimurjo Lampung Tengah yang hilang di wilayah Desa Taman Bogo Kecamatan Purbolinggo Lampung Timur, Selasa (26/5) pukul 07.30 Wib. Putra pasangan Asmuni (30) dan Nidia (28) itu ditemukan sudah dalam kondisi tidak bernyawa di aliran sungai Desa Taman Bogo. Kapolres Lampung Timur AKBP Wawan Setiawan melalui Kapolsek Purbolinggo AKP M.Samsari menjelaskan, peristiwa berawal ketika korban dibawa orang tuanya ke rumah kakeknya di Dusun 5 Desa Taman Bogo untuk bersilarurahmi, Senin (25/5) pukul 10.00 Wib. Kemudian pada pukul 14.00 WIB, korbam diketahui masih bermain di belakang rumah kakeknya. Sejumlah warga sempat melihat korban bermain sambil mengejar ayam ke perkebunan singkong di tepi aliran sungai yang berjarak 400 meter dari rumah kakeknya. Namun, hingga pukul 15.00 WIB, korban tidak pulang sehingga membuat ke dua orang tua dan kakeknya cemas. Selanjutnya, orang tua korban bersama warga setempat dan petugas Polsek serta Koramil Purbolinggo berusaha melakukan pencairan di sekitar kebun singkong. Upaya pencarian juga dilakukan dengan menyisiri aliran sungai. Korban akhirnya ditemukan sudah tidak bernyawa terapung di tepian sungai yang berjarak 700 meter dari rumah kakeknya. \"Jenazah korban sudah kami serahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan,\"jelas AKP M.Samsari didampingi Bhabinsa Koramil Purbolinggo Sertu Budi Utomo. (wid/wdi).

Tags :
Kategori :

Terkait