radarlampung.co.id - Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung tingkatkan sinergitas, dan samakan persepsi untuk mewujudkan raih akreditasi unggul. Rektor UIN Raden Intan Lampung Prof Moh Mukri mengatakan, sinergitas dan produktivitas tersebut untuk mewujudkan visi UIN dan agar tercapainya Akreditasi Perguruan Tinggi (APT) unggul. “Semua kegiatan, program, harus diarahkan untuk mendukung peningkatan APT,” katanya saat membuka raker di Hotel Emersia, Senin (17/2). Ia menjelaskan, menyamakan persepsi tersebut mulai dari jurnal penelitian yang harus terus didorong agar menghasilkan karya yang banyak dan bermutu. \"Hingga sekarang ada sekitar 200 jurnal internasional yang terindeks scopus. Karena itu di tahun ini dosen akan dituntut untuk kerja keras menghasilkan buah karyanya tersebut,\"ujarnya. Selain itu juga, lanjutnya, UIN Raden Intan akan membangun kerja sama dengan berbagai pihak, termasuk kerja sama dengan negara Asia. \"Juga akan ada penguatan manajemen, dari keuangan, kerja sama sampai sarana prasarana kampus,\"imbuhnya. Rektor menambahkan, raker diharapakan dapat menghasilkan kesepakatan dan poin-poin untuk bisa lebih baik. \"Kita perlu lakukan terobosan. Kita sinergikan energi positif kita masing-masing. Kesepakatan-kesepakatan (hasil raker, red) ini nantinya yang dijadikan guidence, dan acuan,\" ucapnya. (rur/ang)
UIN Raden Intan Tingkatkan Sinergitas untuk Raih Akreditasi
Senin 17-02-2020,18:00 WIB
Editor : Anggri Sastriadi
Kategori :