BPKD Verifikasi Usulan Lelang Randis Dari OPD

Jumat 26-03-2021,17:50 WIB
Editor : Alam Islam

RADARLAMPUNG.CO.ID - Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) Tanggamus melalui bidang aset masih memverifikasi data usulan dari berbagai organisasi perangkat daerah (OPD) terkait dengan lelang kendaraan dinas (randis). Kepala BPKD Suaidi melalui Kabid Aset Romi Djazuli menerangkan, hingga saat ini pihaknya masih menunggu usulan kendaraan dinas dari berbagai OPD. Rencananya akan dilakukan lelang pada September mendatang. Randis yang dilelang berdasar pertimbangan sesuai dengan Permendagri Nomor 19/2016 tentang pedoman pengelolaan barang milik daerah. Yakni untuk optimalisasi barang milik daerah yang berlebih/atau tidak dimanfaatkan. Secara ekonomis lebih menguntungkan bagi daerah jika dijual. Kemudian tidak dalam perjanjian pemanfaatan dengan pihak lain, telah memenuhi persyaratan teknis untuk dijual, serta sebagai pelaksana ketentuan perundang-undangan. \"Tahapannya sebelum lelang, penilaian dulu oleh KPKNL. Penilaian terkait dengan randis yang akan dilelang di-great untuk harga pelelangannya. Lelang dilakukan secara open bidding terbuka lewat website,\" kata Romi Djazuli didampingi Kasubbid Pemindahtanganan dan Penghapusan Aset Daerah Mazdalena. Ia menjelaskan, usulan dari berbagai OPD telah disampaikan surat secara tertulis oleh Bupati Tanggamus melalui Sekda, yang ditembuskan ke seluruh OPD. Dalam surat tersebut dijelaskan bahwa apabila terdapat randis roda empat yang telah memenuhi pertimbangan agar dapat diusulkan untuk dilakukan penjualan melalui lelang. \"Dalam surat tersebut, usulan dari OPD paling lambat 31 Januari lalu. Sampai saat ini data yang ada masih kita verifikasi. Kita masih menunggu usulan dari berbagai OPD,\" terang Romi Djazuli. Dalam sistem lelang, lanjut Romi, peserta diharuskan membayar DP 50 persen terlebih dahulu dari nilai randis yang akan dilelang. Namun pihaknya tidak menjamin peserta yang lebih dahulu membayar DP menjadi pemenang. Sebab dalam hal ini disepakati harga tertinggi dari penawaran yang menjadi pemenang lelang. (ehl/iqb/ais)  

Tags :
Kategori :

Terkait