BRI Cabang Pringsewu Bantu Korban Banjir Semaka

Senin 13-01-2020,16:10 WIB
Editor : Alam Islam

radarlampung.co.id – Bank Rakyat Indonesia (BRI) Cabang Pringsewu menyerahkan bantuan untuk korban banjir bandang dan tanah longsor di Kecamatan Semaka, Tanggamus. Penyerahan dilakukan Pimpinan Cabang BRI Pringsewu Indra Budi Samiadji kepada Wakil Bupati AM. Syafi’i, Senin (13/1). Kegiatan yang berlangsung di pos penanggulangan bencana banjir kantor Kecamatan Semaka ini dihadiri Erwin Chaniago Asisten Manager Mikro, Rahman AD Asisten Manager Mikro dan Rostinawati Spv Operasional. Bantuan yang diberikan antara lain beras, telur, minyak goreng, saus, kecap, susu, mi instan, gula dan lainnya dengan total Rp50 juta. Indra Budi Samiadji menyatakan ikut prihatin atas musibah yang terjadi. Kedatangan mereka untuk memberikan bantuan kepada korban banjir. ”Semoga bantuan ini dapat bermanfaat,” kata Indra. Ia juga mengucapkan terima kasih atas sambutan dari Pemkab Tanggamus, sehingga penyerahan bantuan berjalan baik dan lancar. Sementara Wakil Bupati Tanggamus AM. Syafi’i menyampaikan terima kasih atas perhatian dan sumbangan dari BRI Cabang Pringsewu. \"Bantuan ini sangat bermanfaat bagi warga kami yang saat ini sedang terdampak musibah,” kata Syafi’i. \"Mudah-mudahan bantuan ini menjadi amal baik bapak dan ibu semua. Semoga kita semua diberikan keberkahan. Terima kasih atas bantuannya,” imbuhnya. (ehl/ais)

Tags :
Kategori :

Terkait