Warga dan Petugas Cari Bocah Tenggelam di Sungai

Minggu 08-08-2021,07:10 WIB
Editor : Widisandika

RADARLAMPUNG.CO.ID-Zaki Khoirul Ikhsan (13) dilaporkan hilang di aliran Sungai Primer Desa Tanjung mas Mulya, Kecamatan Mesuji Timur, Kabupaten Mesuji, Diduga bocah tersebut tenggelam saat berenang bersama temannya. Proses pencarian terhadap Zaki masih terus dilakukan, Minggu (8/8). Sekretaris Desa Tanjung mas Mulya Edi Musanto membenarkan kejadian tersebut. Menurut Edi, Zaki adalah warganya. Peristiwa nahas itu terjadi Sabtu (7/8).  Menurut Informasi yang dia dapat, Zaky tengah berenang bersama temannya di sungai Primer. \"Ya Jadi menurut informasi, saat korban berenang bersama temannya. korban ingin mengejar speed. Namun korban tidak bisa berenang, lantas tenggelam,\" kata Edi via ponselnya, Sabtu (8/8). Pemerintah desa bersama warga dan Tim SAR gabungan tengah melakukan pencarian. Menyisir aliran sungai tersebut. Kepala Bidang (Kabid) Penanggulangan, Evakuasi dan Sarana Prasarana Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Mesuji Feri Antomi mengatakan pihaknya saat ini tengah melakukan pencarian. \"Tim gabungan yang terlibat terdiri Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, (Damkartan) dan Badan Penaggulangan Bencana Daerah (BPBD) ya pagi ini kita masih terus lakukan pencarian,\" katanya. (muk/wdi)

Tags :
Kategori :

Terkait