Dampingi Walikota Bandarlampung, Babinsa Campang Raya Tinjau Bedah Rumah

Selasa 29-10-2019,17:30 WIB
Editor : Anggri Sastriadi

RADARLAMPUNG.CO.ID - Babinsa Kelurahan Campang Jaya Sertu Agus Triawan Mendampingi Walikota Bandar Lampung dalam kunjungan Walikota Bandarlampung meninjau lokasi bedah rumah dari KOTAKU bagi warga yang tidak mampu di Kampung Kecapi RT 07 RW 02 Kelurahan Campang Jaya Kecamatan Sukabumi, Selasa (29/10). Agus triawan mengatakan, rencana perehaban rumah ini sebanyak 60 unit dan perehaban rumah hanya diperuntukan bagi masyarakat yang tidak mampu. \"Perehaban ini dilaksanakan bertujuan untuk mengurangi pemukiman tidak layak huni agar masyarakat yang menerima perehaban rumah dapat merasakan hidup yang layak dan terciptanya hidup sehat jauh dari wilayah kumuh,\" tandasnya. (rls/ang)

Tags :
Kategori :

Terkait