RADARLAMPUNG.CO.ID - Dandim 0410/KBL Kolonel Inf Romas Herlandes turut serta dalam kegiatan pembukaan Latihan Penanggulangan Bencana di Wilayah Korem 043/Garuda Hitam di Aula Yonif 143/TWEJ, Selasa (19/11/2019). Pembukaan latihan dipimpin Danrem 043/Gatam Kolonel Inf Taufik Hanafi. Danrem 043/ Gatam Kolonel Inf Taufiq Hanafi mengatakan, berdasarkan UU No. 34 Tahun 2004 tentang TNI pasal 7 menyatakan bahwa tugas pokok TNI adalah menegakkan kedaulatan negara, mempertahankan keutuhan NKRI serta melindungi segenap bangsa Indonesia dari berbagai ancaman. Sebagai satuan komando kewilayahan di Provinsi Lampung Korem 043/Garuda Hitam memiliki tugas untuk membantu pemerintah melaksanakan operasi bantuan kemanusiaan melalui pola operasi militer. Selain perang menyangkut penanganan bencana alam pengungsian dan pemberian bantuan kemanusiaan kepada masyarakat yang mengalami musibah. “Selanjutnya saya sampaikan bahwa sasaran yang harus dicapai dari kegiatan latihan penanggulangan bencana alam ini adalah terwujudnya konsep strategis penanggulangan bencana alam dengan membangun pola kerjasama terpadu yang efektif dan efisien antara TNI, Polri, pemerintah daerah dan masyarakat yang didasarkan pada partisipasi dukungan dan prakarsa masyarakat serta instansi terkait,” jelas Danrem. Ia menerangkan, pada latihan penanggulangan bencana alam ini peserta latihan akan diberikan materi pembekalan antara lain pembuatan perkiraan darurat, penyiapan posko dan kodal operasi bencana longmalap, evakuasi gelar posko teknis serta drill taktis penanggulangan bencana alam, baik secara teori maupun praktek di lapangan. “Saya tekankan pada seluruh prajurit agar senantiasa memiliki kesiapsiagaan dan mampu mendeteksi secara dini, segala kemungkinan terjadinya bencana alam sehingga setiap kita siap untuk melaksanakan operasi bantuan penanggulangan bencana alam dan penanganan pengungsi bantuan kemanusiaan pasca bencana secara maksimal,” ungkapnya. (rls/ang)
Dandim 0410/KBL Hadiri Pembukaan Latihan Penanggulangan Bencana
Selasa 19-11-2019,15:00 WIB
Editor : Anggri Sastriadi
Kategori :