Pasang Banner Imbauan Waspada Buaya

Minggu 27-03-2022,19:15 WIB
Editor : Alam Islam

RADARLAMPUNG.CO.ID - Pihak Kecamatan Wonosobo memasang banner imbauan di sejumlah titik alur sungai, agar warga berhati hati dan waspada terhadap buaya. Langkah ini menindaklanjuti kemunculan buaya di sungai Way Kunir, Pekon Banjarsari. Camat Wonosobo Edy Fachrurozi mengatakan, pihaknya juga telah menghubungi Balai Konservasi Sumber Daya Alam ( BKSDA) agar melakukan penangkapan. ”Buaya ini muncul sejak beberapa tahun terakhir,” kata Edy Fachrurozi. Menurut Edy, sejumlah warga menjadi korban gigitan buaya. ”Kami telah menghubungi BKSDA guna mengambil langkah penanganan, seperti penangkapan. Kemudian memasang banner imbauan di sejumlah titik alur sungai,” ujarnya. (ehl/ais)

Tags :
Kategori :

Terkait