Disdikbud Lampung Minta SMK Tutup Jurusan Tak Diminati Dunia Kerja

Sabtu 18-05-2019,15:05 WIB
Editor : Kesumayuda

radarlampung.co.id - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Provinsi Lampung menyarankan kepada Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di kabupaten dan kota di Provinsi Lampung untuk menutup program atau jurusan yang kurang diminati dunia kerja.

Kepala Disdikbud Lampung Sulpakar mengatakan, untuk program atau jurusan SMK yang sudah jenuh, pihaknya sudah menyarankan kepada pihak sekolah untuk ditiadakan.

\"Sudah bergulir di Lampung beberapa tahun ini. Seperti jurusan perkantoran, lulusannya juga sudah menumpuk, jadi mulai dikurangi secara bertahap,\" kata Sulpakar, Sabtu (18/5).

Dikatakannya, untuk jurusan SMK di Lampung, dia mengimbau lebih diperhatikan jurusan yang masih dibutuhkan pasar atau perusahaan di Lampung. Seperti meningkatkan kemampuan di bidang mekanik, listrik dan lainnya.

\"Tentunya kita lebih memperhatikan jurusan yang masih dibutuhkan oleh pasar atau perusahaan di Lampung ini. Harapannya, SMK ini kan dapat mencetak anak-anak untuk siap bekerja, disamping dapat dipakai perusahaan atau pemerintah, kita juga berharap mereka harus mampu membuka lapangan pekerjaan sendiri,\" ujarnya.

Sebaliknua, sambung Sulfakar, pihaknya akan menambah program pariwisata di beberapa kabupaten kota. “Pariwisata di kabupaten kota kita buka, karena berdasarkan kebutuhan nasional, tenaga kepariwisataan ini sangat kurang,\"tukasnya. (rur/kyd)

Tags :
Kategori :

Terkait