Perkuat Sinergisitas, Kapolres Mesuji: Wartawan Adalah Mitra Polri

Jumat 14-02-2020,15:59 WIB
Editor : Ari Suryanto

RADARLAMPUNG.CO.ID - Kapolres Mesuji AKBP Alim menggelar silaturahmi dan tatap muka bersama media yang ada di kabupaten tersebut. Acara ini digelar di rumah makan Cinta, Desa Simpang Pematang, Jumat (14/2). Kegiatan ini dilaksanakan guna meningkatkan komunikasi dan koordinasi antara media dan polri. Acara yang berlangsung santai itu turut dihadiri Waka Polres Mesuji Kompol Joni beserta seluruh jajaran pejabat Polres Mesuji. AKBP Alim menyebutkan, media memiliki peran strategis dalam melakukan fungsi kontrol. Menurutnya, kepolisian sangat membutuhkan bantuan media, terutama menginformasikan seluruh kinerja Polres kepada masyarakat luas. \"Media atau wartawan adalah mitra polisi. Karena itu, silaturrahmi seperti ini harus tetap berkelanjutan, sebab media adalah mitra Polri,\" sebut Kapolres. Dirinya mengajak media di Mesuji bekerjasama dan bersinergi menciptakan hubungan mitra yang baik. Kedua belah pihak, kata dia, harus saling bersilaturrahmi. \"Sekali lagi saya katakan media merupakan sahabat polisi. Mari kita jalin kerjasama yang baik, jangan sampai komunikasi terputus,\" ungkapnya. Perwakilan wartawan Mesuji Dedi Irawan dalam sambutannya mengapresiasi dan menyambut baik silaturrahmi yang digagas Kapolres. Menurutnya, media dan Polri memang harus menjadi mitra. \"Pada dasarnya kami (wartawan) selalu bermitra dengan siapapun, termasuk Polres Mesuji,\" ungkapnya. Dedi berujar, adanya silaturahmi tersebut tentu akan memperkuat hubungan baik yang sudah terbangun sejak lama. Dia berharap, komunikasi dan silaturrahmi antara awak media bersama Polres Mesuji tetap terus terjalin. \"Media secara profesional siap membantu tugas-tugas kepolisian, utamanya dalam memberi informasi dan publikasi media dan kepolisian saling berkesinambungan. Saya harap momen silaturrahmi ini menjadi perekat,\" ucapnya. (muk/sur)

Tags :
Kategori :

Terkait