Ratusan Warga yang Isoman dan Pasien Meninggal Dapat Santunan Dari Pemkab

Selasa 10-08-2021,20:00 WIB
Editor : Alam Islam

RADARLAMPUNG.CO.ID - Sebanyak 176 warga Pesawaran yang menjalani isolasi mandiri dan 22 pasien Covid-19 meninggal dunia mendapat santunan dari pemerintah kabupaten setempat. Pelaksana tugas (Plt.) Kepala Dinas Sosial Pesawaran M. Iqbal mengatakan, untuk warga yang meninggal dunia akibat Covid-19 diberikan santunan sebesar Rp3 juta per orang. \"Untuk santunan bagi warga yang isoman sebesar Rp500 ribu per orang,\" kata M. Iqbal, Selasa (10/8). M. Iqbal mengungkapkan, pemberian santunan tersebut sesuai Peraturan Bupati Nomor 17 Tahun 2021 tentang Pergeseran APBD. \"Ahli waris penerima santunan dari pasien meninggal dunia akibat Covid-19 dan santunan isolasi mandiri adalah penduduk Pesawaran yang dibuktikan dengan KTP,\" tegasnya. Selain itu, calon penerima santunan, baik yang meninggal dan santunan isoman adalah korban yang terpapar virus Corona, terhitung mulai 1 Juli 2021 sampai 31 Desember 2021. Sebelumnya, Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona menyatakan, pemkab menyiapkan anggaran tambahan pada APBD perubahan untuk meng-cover santuan bagi warga yang isolasi mandiri dan meninggal dunia akibat Covid-19. \"Kita menargetkan spare anggaran. Tapi berdoa tidak terpakai. Mengapa, karena kalau terpakai, berarti kasus terkonfirmasi positif Covid-19 dan yang meninggal bertambah,\" kata Dendi Ramadhona Penambahan anggaran tersebut sebagai bentuk antisipasi yang nantinya akan diperkuat dengan peraturan bupati. Dalam waktu dekat, Pemkab Pesawaran akan segera melakukan refocusing anggaran. \"Ada refocusing ketiga terkait penganggaran. Ada penambahan stimulus anggaran untuk santunan isoman. Alhamdulillah, saat ini kasus sudah mulai melandai. Namun jangan sampai lengah,\" tegasnya. (ozi/ais)

Tags :
Kategori :

Terkait