Pupuk Subsidi Hanya Dua Jenis, Pemprov : Kami Masih Berpegang Pada SK Mentan

Senin 20-06-2022,15:30 WIB
Reporter : Rimadani Eka Mareta
Editor : Yuda Pranata

Kusnardi mengatakan Pemprov Lampung juga meminta penyedia pupuk bersubsidi untuk mengkonfirmasi dahulu kebenaran informasi tersebut. Meski di target penerapannya Juli mendatang, namun Kusnardi tetap minta kepastian lebih lanjut.

"Kita masih menganggap SK mentan yang menganggap pupuk subsidi ada enam jenis. Kalau Juli nanti masih tetap berpegang itu, kita akan konfirmasi dahulu kebenaran SK direktur itu. Karena kita berpegang SK Mentan," katanya.

Dia mengatakan jika memang ditetapkan nantinya, hal itu tidak merubah rencana petani akan menanam apa pada musim tahun ini. Yang berubah hanya subsidinya.

BACA JUGA:Sindikat Pembuatan Sim Palsu Diamankan Polres Tubaba

Namun, Pemprov Lampung akan membantu pemenuhan pupuk. "Jika memang hanya dua jenis saja yang disubsidi, mungkin nanti kita akan bantu dengan subsidi bunga bank bagi yang melakukan pinjaman KUR (Kredit Usaha Rakyat)," katanya. (rma/yud)

Kategori :