Sempat Tertunda Karena Pandemi Covid-19, Akhirnya Tahun 2022 Pemkab Lampung Barat Melepas 204 CJH

Senin 20-06-2022,19:51 WIB
Reporter : Widisandika Budiman
Editor : Widisandika Budiman


--

Selain itu, karena waktu kepemimpinannya bersama Wakil Bupati Mad Hasnurin tinggal beberapa bulan lagi, Parosil meminta kepada para jamaah haji agar dapat mendoakan keduanya di tanah suci makkah agar dapat menyelesaikan tugas dengan baik.

"Mungkin sebagian bapak ibu yang hadir disini sudah mengetahui bahwa waktu saya dan pak Mad Hasnurin memimpin Lampung Barat tinggal tujuh bulan lagi. Jadi tolong doakan agar kami bisa menyelesaikan program-program dengan baik, tidak ada masalah dan persolan juga sehat dan selamat," tambahnya.

Di akhir sambutannya, Parosil berharap para CJH yang diberangkatkan akan menjadi haji yang mabrur/mabruroh. "Saya ucapkan selamat jalan, selamat menunaikan ibadah haji, semoga Allah SWT senantiasa melindungi dan memberikan kesehatan, kepada bapak-ibu sekalian selama menunaikan ibadah haji. Semoga menjadi haji yang mabrur dan mabruroh pulang dengan selamat," pungkasnya. (rls/wdi)

Kategori :