BACA JUGA: Dosen Teknokrat Beri Materi Workshop Implementasi Kurikulum Merdeka
"Saya sangat bersyukur mendapatkan kesempatan lagi untuk berlomba di TACES. Di lomba ini, saya berusaha sekali menembus batas sehinga mempersiapkannya lebih keras. Lomba ini benar-benar melatih keterampilan pidato saya. Feedback dari para juri juga sangat bagus sehingga saya bisa terus belajar membuat pidato dari berbagai perspektif. Mudah-mudahan ini bisa membuat keterampilan saya jauh lebih baik di kegiatan berikutnya," paparnya.
Pembina UKM TEC sekaligus Ketua Program Studi S1 Sastra Inggris, Suprayogi, M.Hum. bersyukur, mahasiswa TEC terus berprestasi dan bertumbuh dari keterampilan dan attitude berkompetisinya.
"Shavina merupakan contoh mahasiswa yang terus memperbaiki dan mencoba lagi" ujar Suprayogi
BACA JUGA: Ini Alasan Kenapa Harus Kuliah di Universitas Teknokrat Indonesia
Sementara Wakil Rektor UTI Dr. H. Mahathir Muhammad memberikan selamat serta semangatnya agar kedepan tidak hanya Shavina yang mengukir prestasi, melainkan diikuti oleh rekan mahasiswa lainya.
"tetap semangat dan jangan cepat puas," kata Mahatir. (rls)